KORELASI ANTARA PENGETAHUAN LABORATORIUM DAN KEMAMPUAN PSIKOMOTORIK PESERTA DIDIK KELAS XI IPA SMA NEGERI 2 PURWOREJO JAWA TENGAH TAHUN AJARAN 2011/2012

Novydita, Risca (2012) KORELASI ANTARA PENGETAHUAN LABORATORIUM DAN KEMAMPUAN PSIKOMOTORIK PESERTA DIDIK KELAS XI IPA SMA NEGERI 2 PURWOREJO JAWA TENGAH TAHUN AJARAN 2011/2012. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

[img] Text
KORELASI ANTARA PENGETAHUAN LABORATORIUM DAN KEMAMPUAN PSIKOMOTORIK PESERTA DIDIK KELAS XI IPA.docx

Download (13kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) adanya korelasi yang signifikan antara pengetahuan laboratorium dan kemampuan psikomotorik peserta didik, 2) besarnya sumbangan efektif yang diberikan pengetahuan laboratorium terhadap kemampuan psikomotorik peserta didik, 3) besarnya persentase kemampuan psikomotorik dalam laboratorium kimia, dan 4) kriteria kemampuan psikomotorik dalam praktikum kimia peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 2 Purworejo. Populasi penelitian adalah peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 2 Purworejo tahun ajaran 2011/2012 sebanyak 4 kelas. Sampel diambil 2 kelas dengan 1 kelas sebagai kelas validasi secara purposive sampling. Variabel bebas adalah pengetahuan laboratorium.Variabel terikat adalah kemampuan psikomotorik. Pengumpulan data pengetahuan laboratorium menggunakan teknik ujian dengan instrumen soal pilihan ganda. Data kemampuan psikomotorik diambil menggunakan teknik observasi dengan instrumen lembar observasi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah data pengetahuan laboratorium peserta didik dan kemampuan psikomotorik peserta didik. Kesimpulan dari penelitian ini adalah 1) adanya hubungan positif dan signifikan antara pengetahuan laboratorium dengan kemampuan psikomotorik peserta didik kelas XI IPA SMA Negeri 2 Purworejo dengan nilai koefisien korelasi 0,441, 2) besarnya sumbangan efektif yang diberikan pengetahuan laboratorium terhadap kemampuan psikomotorik adalah 19,4 %, 3) besar persentase kemampuan psikomotorik dalam praktikum kimia peserta didik adalah 61,52 %, dan 4) kriteria kemampuan psikomotorik dalam praktikum kimia peserta didik adalah baik. Kata kunci : korelasi, pengetahuan laboratorium, kemampuan psikomotorik

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Pendidikan Kimia
Depositing User: Admin Kimia FMIPA
Date Deposited: 27 Apr 2015 04:11
Last Modified: 29 Jan 2019 21:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/17586

Actions (login required)

View Item View Item