Pengembangan Subject-Spesific Pedagogy Tematik untuk MeningkatkanKejujuran dan Kedisiplinan Siswa Kelas I

Paimun, paimun (2014) Pengembangan Subject-Spesific Pedagogy Tematik untuk MeningkatkanKejujuran dan Kedisiplinan Siswa Kelas I. S2 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
abstrak-paimun.pdf

Download (207kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran terpadu berupa Subject Spesific Pedagogy (SSP) Tematik yang dapat meningkatkan karakter siswa kelas I sekolah dasar terutama karakter jujur dan disiplin. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan, yang terdiri atas sembilan tahap, yaitu: (1)penelitian dan pengumpulan data,(2) perencanaan,(3) pengembangan draft produk, (4) uji coba lapangan awal, (5)merevisi hasil uji coba.(6) uji coba lapangan,(7) penyempurnaan produk hasil uji coba lapangan,(8) uji pelaksanaan lapangan,dan (9) penyempurnaan produk akhir.Subjek uji coba adalah siswa kelas I SDN Wonosari I Gunungkidul Yogyakarta.Subjek uji coba satu-satu terdiri atas 3 siswa. Subjek uji coba kelompok kecil terdiri atas 10 siswa yang belum terlibat dalam uji coba satu-satu, dan subjek uji lapangan terdiri atas 47 siswa dari kelas I.B dan kelas I.C. Hasil penelitian ini berupa SSP yang meliputi: silabus, RPP, LKS, dan instrumenpenilaian. Hasil penilaian menunjukkan bahwa silabus yang dikembangkanberkategori baik. RPP yang dikembangkan berkategori sangat baik, LKS yang dikembangkan berkategori sangat baik dan instrumen penilaian yang dikembangkan berkategori sangat baik, media pembelajaran yang dikembangkan berkategori baik. Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa SSP yang dikembangkan berkategori baik dan sangat baik, untuk meningkatkan karakter siswa. Rata-rata hasil belajar afektif siswa untuk karakter jujur, adalah 99,50 dan disiplin adalah 98,66.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Dasar
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 19 Jan 2015 02:45
Last Modified: 08 May 2019 15:26
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/11831

Actions (login required)

View Item View Item