Keefektifan Teknik Team-Assisted Individualization dalam Pembelajaran IPS untuk Meningkatkan Keterampilan Intelektual dan Sosial di SMP Negeri 2 Sumbawa Besar

Syuhada, Syuhada (2013) Keefektifan Teknik Team-Assisted Individualization dalam Pembelajaran IPS untuk Meningkatkan Keterampilan Intelektual dan Sosial di SMP Negeri 2 Sumbawa Besar. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-syuhada-11705251015.swf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan teknik Team-Assisted Individualization dalam pembelajaran IPS untuk meningkatkan keterampilan intelektual dan sosial peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian quasi eksperimen yang dilaksanakan di SMP Negeri 2 Sumbawa Besar dan SMP Negeri 3 Sumbawa Besar. Desain eksperimen yang digunakan adalah faktorial 2 x 2. Subjek penelitian terdiri atas kelas VIII-1 SMP Negeri 2 Sumbawa Besar sebagai kelompok eksperimen dan kelas VIII-c SMP Negeri 3 Sumbawa Besar sebagai kelompok kontrol yang ditentukan dengan teknik purposive random sampling. Teknik pengumpulan data terdiri dari angket untuk menentukan pengelompokan tipe kepribadian, tes untuk mengukur keterampilan intelektual dan observasi untuk mengumpulkan data tentang keterampilan sosial peserta didik. Teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis variansi dua jalan dengan sel tak sama. Berdasarkan hasil analisis data dengan α=0,05 dapat disimpulkan: 1) keterampilan intelektual peserta didik yang belajar IPS dengan teknik Team-Assisted Individualization lebih tinggi dibandingkan dengan keterampilan intelektual peserta didik yang belajar IPS dengan teknik konvensional (78,899 > 67,032; Fo=31,9950 > Ft=4,000); 2) tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara keterampilan intelektual peserta didik pada kelompok tipe kepribadian ekstrover dan introver (71,759 < 73,861; Fo=0,7089 < Ft=4,000); 3) terdapat interaksi pengaruh antara teknik pembelajaran dan tipe kepribadian terhadap keterampilan intelektual peserta didik dalam pembelajaran IPS (Fo=9,2563 > Ft=4,000); 4) keterampilan sosial peserta didik yang belajar IPS dengan teknik Team-Assisted Individualization lebih tinggi dibandingkan dengan keterampilan intelektual peserta didik yang belajar IPS dengan teknik konvensional (16,203 > 15,081; Fo=13,4382 > Ft=4,000); 5) keterampilan sosial peserta didik pada kelompok tipe kepribadian ekstrover lebih tinggi daripada keterampilan sosial peserta didik pada kelompok tipe kepribadian introver (16,281 > 14,974; Fo=9,9870 > Ft=4,000); 6) tidak terdapat interaksi pengaruh antara teknik pembelajaran dan tipe kepribadian terhadap keterampilan sosial peserta didik dalam pembelajaran IPS (Fo=0,1274 < Ft=4,000). Dengan demikian teknik Team-Assisted Individualization efektif dalam pembelajaran IPS untuk meningkatkan keterampilan intelektual dan sosial peserta didik di SMP Negeri 2 Sumbawa Besar.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: keefektifan, teknik pembelajaran dan tipe kepribadian
Subjects: Pendidikan > Teori dan Praktek Pendidikan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan IPS
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 20 Aug 2014 05:24
Last Modified: 08 May 2019 15:18
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/11212

Actions (login required)

View Item View Item