Tri Retno, Ariandani (2013) PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA, KEMANDIRIAN DAN SARANA PRASARANA TERHADAP PRESTASI BELAJAR PRODUKTIF SISWA KELAS XII TEKNIK ELEKTRONIKA INDUSTRI SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN TAHUN AJARAN 2012/2013. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (14kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) pengaruh lingkungan keluarga terhadap prestasi belajar produktif, (2) pengaruh kemandirian terhadap prestasi belajar produktif, (3) pengaruh sarana prasarana terhadap prestasi belajar produktif, (4) pengaruh lingkungan keluarga, kemandirian dan sarana prasarana secara bersama-sama terhadap prestasi belajar produktif.. Penelitian ini merupakan penelitian Ex-post Facto dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan data menggunakan metode dokumentasi dan angket. Uji coba instrumen penelitian dilakukan dengan teknikanalisis Product Moment dan uji reliabilitas menggunakan koefisien Alpha Cronbach. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah teknik analisis regresi sederhana dan teknikanalisis regresi ganda, yang sebelumnya dilakukan uji prasyarat analisis meliputi uji normalitas, linieritas dan multikolinieritas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh lingkungan keluarga terhadap prestasi belajar produktif yang ditunjukkan dengan nilai r sebesar 0,409, terdapat pengaruh kemandirian terhadap prestasi belajar produktif yang ditunjukkan dengan nilai r sebesar 0,416, terdapat pengaruh positif sarana prasarana terhadap prestasi belajar produktif yang ditunjukkan dengan nilai r sebesar 0,411 dan terdapat pengaruh antara lingkungan keluarga, kemandirian dan sarana prasarana secara bersama-sama terhadap prestasi belajar produktif yang ditunjukkan dengan nilai r sebesar 0,570 dengan nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,325 nilai tersebut berarti 32,5% perubahan pada variabel prestasi belajar siswa diketahui bahwa prestasi belajar siswa dipengaruh oleh lingkungan keluarga, kemandirian dan sarana prasarana. Kata Kunci: Lingkungan Keluarga, Kemandirian, Sarana Prasarana, Prestasi Belajar .
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika |
Depositing User: | pend elektronika ft |
Date Deposited: | 30 Oct 2013 08:06 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 18:47 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/10700 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |