PENGEMBANGAN MEDIA PAPAN SUSUN KATA UNTUK PEMBELAJARAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN SISWA KELAS I SD NEGERI KEBONREJO KAPANEWON TEMON

Silviana, Reza (2024) PENGEMBANGAN MEDIA PAPAN SUSUN KATA UNTUK PEMBELAJARAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN SISWA KELAS I SD NEGERI KEBONREJO KAPANEWON TEMON. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi.

[img] Text
Skripsi_Reza Silviana_19108241149_PGSD_revisi.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan mengenai kurangnya kemampuan siswa dalam membaca permulaan dan belum tersedianya media pembelajaran papan susun kata pada pembelajaran materi membaca permulaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran Papan Susun Kata yang layak dan praktis digunakan pada materi membaca permulaan siswa kelas I SD Negeri Kebonrejo Penelitian dan pengembangan media pembelajaran Papan Susun Kata ini menggunakan tiga tahap pengembangan, yaitu analyze (analisis), design (perancangan), dan development (pengembangan) yang mengacu pada model pengembangan ADDIE (Branch, 2009). Subjek yang digunakan berjumlah 15 siswa kelas I SD Negeri Kebonrejo. Uji coba yang dilaksanakan yaitu small group trial dan field trial. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan angket. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian dan pengembangan menunjukkan bahwa media Papan Susun Kata layak dan praktis digunakan untuk materi suku kata siswa kelas I SD Negeri Kebonrejo. Kelayakan media pembelajaran diperoleh dari hasil validasi ahli materi yang mendapatkan skor rata-rata 4,00 dengan kategori “layak”. Hasil validasi ahli media memperoleh skor rata-rata 4,56 dengan kategori “sangat layak”. Kepraktisan media pembelajaran dinilai dari hasil respon siswa yang mendapatkan skor rata-rata 97,75% dengan kategori “sangat praktis”. Hasil penilaian membaca siswa pada small group trial mendapatkan skor rata-rata 298 dengan persentase 98% dan level pembaca “mandiri”. Sedangkan pada field trial mendapatkan skor rata-rata 298 dengan persentase 99% dan level membaca mandiri. Hasil penilaian respon guru mendapatkan skor rata-rata 98,5% dengan kategori “sangat praktis”. Kata Kunci: Media Pembelajaran, Membaca Permulaan, Papan Susun Kata

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Media Pendidikan
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 29 Feb 2024 02:55
Last Modified: 29 Feb 2024 02:55
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/81136

Actions (login required)

View Item View Item