Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Ekstrakurikuler Olahraga Sepak Bola MTs N 9 Sleman

Putra, Muhammad Arzil Ardistyansyah (2024) Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Ekstrakurikuler Olahraga Sepak Bola MTs N 9 Sleman. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.

[img]
Preview
Text
fulltext_muhammad arzil ardistyansyah putra_19601244054.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kesegaran jasmani peserta didik ekstrakurikuler olahraga MTS N 9 Sleman. Kesegaran jasmani merupakan kemampuan seseorang untuk menunaikan tugasnya sehari – hari dengan gampang, tanpa merasa lelah yang berlebihan dan masih mempunyai sisa atau cadangan tenaga untuk menikmati waktu senggangnya dan untuk keperluan lain yang mendadak. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif eksploratif dengan metode survei. Subyek penelitian ini adalah Peserta didik yang mengikuti ekstrakurikuler MTS N 9 Sleman, dengan jumlah 24 siswa. Teknik pengambilan data menggunakan instrumen TKJI tahun 2010 yang terdiri dari 5 item tes yaitu: Tes lari 50 meter, gantung angkat tubuh 60 detik, baring duduk 60 detik, loncat tegak, lari 1000 meter. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif yang dituangkan dalam persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kesegaran jasmani peserta didik ekstrakurikuler olahraga MTS N 9 Sleman yaitu sebanyak 0 siswa (0%) memiliki kondisi fisik kurang sekali, sebanyak 4 siswa (17%) memiliki kondisi fisik kurang, sebanyak 15 siswa (63%) memiliki kondisi fisik sedang, sebanyak 5 siswa (21%) memiliki kondisi fisik baik, dan sebanyak 0 siswa (0%) memiliki kondisi baik sekali. Frekuensi terbanyak menunjukkan bahwa siswa memiliki kondisi fisik sedang, yaitu sebanyak 15 siswa sebesar 63%. Berdasarkan analisis hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan tingkat kesegaran jasmani siswa ekstrakurikuler olahraga sepak bola MTS N 9 tergolong dalam kategori sedang dengan rata-rata 16.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Dr. Suhadi, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: kesegaran jasmani, siswa, ekstrakurikuler
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 16 Jan 2024 06:17
Last Modified: 16 Jan 2024 06:17
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/80192

Actions (login required)

View Item View Item