PEMANFAATAN APLIKASI DISCORD SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DI TINGKAT SEKOLAH MENENGAH ATAS (STUDI DI KOMUNITAS SERVER DISCORD EDUCATION HUB)

Umuri, Nashrul Shavroniando Azmil (2022) PEMANFAATAN APLIKASI DISCORD SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DI TINGKAT SEKOLAH MENENGAH ATAS (STUDI DI KOMUNITAS SERVER DISCORD EDUCATION HUB). S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
NASHRUL SHAVRONIANDO AZMIL UMURI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (217kB)

Abstract

Penelitian ini bermaksud untuk memetakan, memahami dan menjelaskan manfaat discord dalam server education hub. Secara terperinci, tujuan penelitian ini adalah: (1) mengetahui pemahaman peserta didik SMA terhadap fitur-fitur discord di server Education Hub, (2) mengetahui pemahaman peserta didik SMA terhadap cara kerja fitur-fitur discord di server Education Hub, (3) pemanfaatan aplikasi discord sebagai media pembelajaran di server Education Hub oleh peserta didik SMA, (4) kelebihan dan kekurangan aplikasi discord sebagai media pembelajaran di server Education Hub menurut peserta didik SMA. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan metode survei, sampel berjumlah 40 peserta didik Sekolah Menengah Atas dengan teknik proportional random sampling. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner berupa tes. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Peserta didik SMA di Education Hub memahami fitur discord dengan kategori sangat baik (95.5%), (2) peserta didik SMA di Education Hub memahami cara kerja fitur dengan kategori sangat baik (91.5%), (3) peserta didik SMA di Education Hub memanfaatkan discord sebagai media pembelajaran dengan cara melakukan diskusi tertulis dan suara menggunakan fitur-fitur discord , (4) peserta didik SMA di Education Hub berpendapat bahwa discord memilik kelebihan antara lain gratis, mudah digunakan, mudah diakses, dan memiliki fitur lengkap. Kekurangan dari discord antara lain boros kuota, berat, limitasi jumlah kata dan ukuran file, dan memerlukan koneksi yang stabil.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: E-learning, Discord, Media Pembelajaran
Subjects: Pendidikan > Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 15 Jun 2023 06:56
Last Modified: 15 Jun 2023 06:56
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/78067

Actions (login required)

View Item View Item