PENGARUH BEBAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA KABUPATEN BANTUL

Halim, Raffiesa Nysain (2019) PENGARUH BEBAN KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA KABUPATEN BANTUL. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
fulltext_raffiesa nysain halim_13101241002.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) pengaruh beban kerja terhadap kinerja pegawai; 2) pengaruh beban kerja terhadap kinerja pegawai; 3) variabel yang paling berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis deskriptif. Subjek penelitian adalah seluruh pegawai Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Batul yang berjumlah 82 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner tertutup. Uji keabsahan data menggunakan uji validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data menggunakan analisis Statistik Inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) terdapat pengaruh positif pada beban kerja sebesar 59%, dengan kontribusi sebesar (∆R²) 0,590, dan nilai signifikansi sebesar 0,000<0,05 yang artinya pengaruh signifikan; 2) terdapat pengaruh positif terhadap disiplin kerja sebesar 92,1%, dengan kontribusi sebesar (∆R²) 0,921, dan nilai signifikansi sebesar 0,000<0,05 yang artinya pengaruh signifikan; 3) variabel yang paling mempengaruhi kinerja pegawai adalah disiplin kerja dengan nilai kontribusi sebesar (∆R²) 0,921 dan persentase 92,1%.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pengaruh, Beban Kerja, Disiplin Kerja, Kinerja.
Subjects: Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 09 Nov 2022 01:07
Last Modified: 07 Dec 2022 01:37
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/74989

Actions (login required)

View Item View Item