KEBIJAKAN PENDIDIKAN BERDASARKAN PRINSIP MONTESSORI DENGAN PENDIDIKAN ISLAM DI SAFA ISLAMIC PRESCHOOL

Rosida, Aprilia (2017) KEBIJAKAN PENDIDIKAN BERDASARKAN PRINSIP MONTESSORI DENGAN PENDIDIKAN ISLAM DI SAFA ISLAMIC PRESCHOOL. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Aprilia Rosida_13110244012_TAS.7.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses perumusan kebijakan pendidikan berdasarkan prinsip Montessori dengan pendidikan Islam di SafaIslamic Preschool Yogyakarta. Pada penelitian ini berfokuskan pada tahap-tahap perumusan kebijakan yaitu penyusunan agenda, formulasi, adopsi, implementasi, dan program-program yang ada di Safa Islamic Preschool Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan model Miles & Huberman meliputi tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Subjek penelitian ialah penanggung jawab (founder), kepala sekolah, pendidik dan orangtua peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan studi dokumen.Analisis data yang digunakan adalah analisis komponen tahap-tahap kebijakan. Keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa proses perumusan kebijakan melalui beberapa tahap yaitu (1) penyusunan agenda dilakukan oleh founder sekaligus penanggung jawab, dan tim yang dipilih, membuat agenda kebijakan berdasarkan masalah yang dihadapi; (2) formulasi kebijakan dengan mendirikan sekolah Montessori diintegrasikan dengan pendidikan Islam, pembuatan kurikulum dasar dan penetapan sekolah sebagai preschool dan daycare; (3) adopsi kebijakan, menetapkan kurikulum Montessori dan pendidikan Islam; (4) implementasi kebijakan berdasarkan lesson plan, terdapat faktor pendukung berupa fasilitas dan gedung yang baik, tenaga pendidik yang masih muda sehingga banyak inovasi baru, faktor penghambat yang dialami yaitu kurangnya tenaga pendidik yang paham konsep Montessori, kurangnya media pembelajaran; (5) program kelas yaitu reguler, half day, full day 1 dan full day 2, terdapat program untuk peserta didik dan orangtua peserta didik Safa Islamic Preschool Yogyakarta.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kebijakan pendidikan, Montessori, pendidikan Islam
Subjects: Pendidikan > Filsafat dan Sosiologi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Kebijakan Pendidikan
Depositing User: Admin Filsafat dan Sosiologi Pendidikan FIP
Date Deposited: 12 Oct 2017 03:34
Last Modified: 30 Jan 2019 15:19
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53230

Actions (login required)

View Item View Item