PENGARUH ABSORBSI KARBON AKTIF & PASIR SILIKA TERHADAP PENURUNAN KADAR BESI (Fe), FOSFAT (PO4), DAN DETERJEN DALAM LIMBAH LAUNDRY

Aliaman, Aliaman and Suparno, Suparno (2017) PENGARUH ABSORBSI KARBON AKTIF & PASIR SILIKA TERHADAP PENURUNAN KADAR BESI (Fe), FOSFAT (PO4), DAN DETERJEN DALAM LIMBAH LAUNDRY. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh volume dan komposisi variasi absorbent yang berupa karbon aktif tempurung kelapa, pasir pantai Indrayanti, pasir silika, dan zeolit pada penyaringan limbah laundry terhadap penurunan kadar besi, fosfat, deterjen, pH, dan TDS. Metode yang digunakan dalam proses penjernihan limbah cair laundry adalah absorbsi, filtrasi, dan sedimentasi dengan menggunakan paralon berukuran 3 inci dengan panjang 35 cm sebagai tempat untuk bahan-bahan absorbent, kemudian melewatkan sampel limbah laundry ke dalam paralon berisi bahan-bahan absorbent yang telah divariasi volume dan komposisinya. Setelah itu hasil penyaringan ditampung untuk diteliti di laboratorium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penurunan kadar besi terbaik dengan variasi bahan absorbent yaitu K-P-K-S (0,06 mg/l), kadar fosfat terbaik dengan variasi bahan K-P-K-S (0,49 mg/l), dan untuk variasi bahan terbaik pada penurunan kadar deterjen adalah K-P-K-S*3 (3,56 mg/l). Untuk hasil TDS maksimum terdapat pada pasir pantai pada volume 3000 ml (255 ppm). Kata Kunci: karbon aktif tempurung kelapa, pasir pantai Indrayanti, pasir silika, zeolit, besi, fosfat, deterjen.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Fisika > Fisika
Depositing User: Admin Fisika FMIPA
Date Deposited: 10 Aug 2017 07:29
Last Modified: 30 Jan 2019 14:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/51743

Actions (login required)

View Item View Item