Pengelolaan SMA Negeri di Kabupaten Bantul dalam Konteks Implementasi Kebijakan Otonomi Daerah

Pramusinta, Yovita Dwidaulat (2010) Pengelolaan SMA Negeri di Kabupaten Bantul dalam Konteks Implementasi Kebijakan Otonomi Daerah. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-yovita-dwidaulat-pramusinta-01735164.swf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memahami: (1) perencanaan pengelolaan SMA Negeri, (2) implementasi pengelolaan SMA Negeri, dan (3) evaluasi terhadap perencanaan dan implementasi pengelolaan SMA Negeri Kabupaten Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dan kuantitatif dengan pendekatan evaluasi. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru, dan siswa. Data dikumpulkan melalui angket, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Analisis kuantitatif dengan teknik skor, dan analisis kualitatif dengan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa perencanaan pengelolaan SMA Negeri di Kabupaten Bantul termasuk baik, ditunjukkan dengan rata-rata skor sebesar 78,00 atau termasuk kategori baik. Hal tersebut didukung hasil wawancara yakni adanya perencanaan tujuan/sasaran, visi dan misi, kurikulum, dan perencanaan sumber daya manusia sesuai dengan kondisi dan kebutuhan SMA Negeri sebagai SSN dan non SSN. Hal yang masih kurang adalah belum semua warga sekolah terlibat dalam perencanaan pengelolaan sekolah tersebut. Pelaksanaan pengelolaan SMA Negeri di Kabupaten Bantul termasuk baik, ditunjukkan dengan rata-rata skor sebesar 71,50 atau termasuk kategori baik. Hal tersebut didukung hasil wawancara, observasi, dan dokumentasi yang menunjukkan pengelolaan sekolah dilaksanakan dengan baik. Pelaksanaan pengelolaan sekolah berbeda antara sekolah yang memiliki kualitas lebih baik dengan sekolah yang kualitasnya lebih rendah. Hal-hal masih kurang adalah belum semua program sekolah terlaksana, dana sekolah tidak mencukupi untuk mendanai setiap program. Evaluasi terhadap perencanaan dan implementasi pengelolaan SMA Negeri di Kabupaten Bantul termasuk baik, ditunjukkan dengan rata-rata skor sebesar 71,53 atau termasuk kategori baik. Hal tersebut didukung hasil wawancara, observasi, dan dokumentasi yang menunjukkan evaluasi perencanaan dan implementasi pengelolaan sekolah dilaksanakan dengan baik. Evaluasi pelaksanaan pengelolaan sekolah yang masih kurang adalah belum dilakukan evaluasi terhadap pengganti guru yang memasuki masa pensiun, evaluasi terhadap dana, dan sekolah belum melakukan evaluasi secara rutin terhadap partisipasi masyarakat dalam memajukan sekolah.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: pengelolaan SMA Negeri, kebijakan otonomi daerah
Subjects: Pendidikan > Manajemen Pendidikan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Users 57 not found.
Date Deposited: 07 Dec 2016 05:01
Last Modified: 29 Jan 2019 08:59
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/44358

Actions (login required)

View Item View Item