-, Irnawati (2012) RESEPSI EKSPERIMENTAL PADA CERKAK “KOLEKTOR CD” KARYA RITA DALAM MAJALAH DJAKA LODANG NO. 44 TAHUN 2006. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
Irnawati 07205244093.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini ada dua. Mendeskripsikan resepsi mahasiswa terhadap cerkak khususnya pada unsur intrinsik (tema, judul, plot, setting, dan tokoh), mendeskripsikan horison harapan mahasiswa terhadap cerkak khususnya pada unsur intrinsik (tema, judul, plot, setting, dan tokoh). Sumber data penelitian ini adalah resepsi mahasiswa pendidikan Bahasa Jawa Angkatan 2009 terhadap cerkak. Sampel penelitian adalah mahasiswa pendidikan Bahasa Jawa Angkatan 2009 kelas B. Mahasiswa terdiri dari 30 mahasiswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan kuesioner terbuka dan kuesioner tertutup. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Keabsahan data dipertimbangkan dengan menggunakan validitas konstruk dan validitas isi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) sebagian besar mahasiswa dapat mendeskripsikan dan memahami lima indikator (tema, judul, plot, setting, dan tokoh) yang diberikan dalam kuesioner terbuka maupun tertutup untuk menanggapi cerkak “Kolektor CD”, (2) mahasiswa dapat menanggapi, mengerti dan memahami keseluruhan isi cerkak berdasarkan horison harapan yang dikhususkan pada lima indikator kuesioner terhadap cerkak, horison harapan setiap mahasiswa berbeda-beda. Perbedaan tersebut terlihat dari jawaban mahasiswa yang dilihat dari beberapa indikator (a) tentang tema, mahasiswa berpendapat bahwa tema yang ada pada cerkak sulit ditebak apakah mistik atau sosial budaya, (b) tentang judul, mahasiswa menafsirkan kata CD dengan arti compact disc dan cd musik, (c) tentang alur, mahasiswa berpendapat bahwa alur dalam cerkak ada dua, yakni alur maju dan alur campuran, (d) tentang setting, mahasiswa menyimpulkan bahwa setting cerkak sederhana dan ringkas, (e) tentang tokoh, mahasiswa menyatakan bahwa karakter tiap tokoh tidak dapat dibedakan secara jelas, baik tokoh protagonis, antagonis, dan tambahan. Hal ini menunjukkan bahwa resepsi mahasiswa berpengaruh terhadap pengalaman atau horison harapan dan kehidupan mahasiswa terhadap cerkak. Temuan dari penelitian ini adalah resepsi dan horison harapan setiap mahasiswa berbeda-beda dalam menanggapi sebuah karya yang sama dan resepsi horison harapan pembaca mempengaruhi penilaian terhadap bagus tidaknya sebuah karya sastra.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | resepsi mahasiswa, cerkak |
Subjects: | Bahasa dan Sastra > Bahasa Jawa > Sastra Jawa |
Divisions: | Fakultas Bahasa, Seni dan Budaya (FBSB) > Pendidikan Bahasa Daerah |
Depositing User: | Admin Pendidikan Bahasa Jawa FBS |
Date Deposited: | 11 Apr 2016 06:54 |
Last Modified: | 02 Oct 2020 07:25 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/30815 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |