ENGELOLAANPROMOSIPERPUSTAKAAN DIKANTORARSIPDANPERPUSTAKAAN KABUPATENKLATEN

Hayat, Kurniawan (2015) ENGELOLAANPROMOSIPERPUSTAKAAN DIKANTORARSIPDANPERPUSTAKAAN KABUPATENKLATEN. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Hayat Kurniawan.pdf

Download (27MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengelolaan promosi perpustakaan di Kantor Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Klaten yang meliputi: perencanaan, pengorganisasian, pengkoordinasian dan pengendalian promosi perpustakaan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber informasi dalam penelitian ini adalah Kepala Perpustakaan, Kepala Seksi Perpustakaan, dan Pustakawan. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan triangulasi metode. Data dianalisis dengan menggunakan model dari Milles dan Michael Huberman dengan tahapan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) Perencanaan promosi perpustakaan dilaksanakan melalui kegiatan perumusan tujuan promosi, penentuan sasaran dan lokasi melalui survei dan analisa data pengunjung, pengadaan sarana prasarana yang dilakukan melalui analisis kebutuhan dan skala prioritas, penentuan waktu dan pelaksanaan promosi, penentuan kebutuhan SDM, dan perumusan kebutuhan anggaran. Kegiatan yang tidak dilaksanakan adalah penyusunan pedoman pelaksanaan promosi perpustakaan. Kegiatan perencanaan telah disesuaikan dengan visi dan misi dari perpustakaan umum. Akan tetapi kendala yang kerap terjadi yaitu karena adanya sarana dan prasarana yang tidak digunakan secara maksimal dikarenakan kebutuhan SDM akan kegiatan promosi tidak memadai; (2) Pengorganisasian promosi perpustakaan meliputi kegiatan penentuan pekerjaan, penempatan SDM dan pelimpahan wewenang. Kegiatan dalam pengorganisasian yang tidak dilakukan adalah departemenisasi. Kendala dalam pengorganisasian adalah departemenisasi, karena keterbatasan SDM maka tidak memungkinkannya dibentuk departemen khusus untuk kegiatan promosi; (3) Pengkoordinasian promosi perpustakaan meliputi kegiatan pengarahan tenaga kerja, pengintegrasian tenaga kerja, dan penyingkronan tenaga kerja dengan kegiatan promosi. Pengarahan tenaga kerja selalu dilakukan secara berkala baik sebelum dan sesudah kegiatan promosi, penyelarasan penjadwalan tenaga kerja telah ditetapkan setiap awal tahun pada saat rapat koordinasi tahunan; dan (4) Pengendalian promosi perpustakaan meliputi kegiatan penyusunan standar dan ukuran pelaksanaan, penilaian kegiatan promosi, penganalisaan hambatan, dan upaya atau tindakan koreksi. Adapun kendala dari kegiatan promosi adalah kurangnya SDM dalam promosi, terbatasnya koleksi buku, kurangnya kesadaranmasyarakat, dan terkendala pada wilayah penyebaran

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Admin Administrasi Pendidikan FIP
Date Deposited: 18 Aug 2015 10:25
Last Modified: 30 Jan 2019 01:56
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/25095

Actions (login required)

View Item View Item