HUBUNGAN KECERDASAN EMOSI DAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL TERHADAP TINGKAT KEBERHASILAN BERTANDING PEMAIN SEPAKBOLA SSB BATURETNO KU-15 TAHUN

Florentius Ferri Persada Panorama (2015) HUBUNGAN KECERDASAN EMOSI DAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL TERHADAP TINGKAT KEBERHASILAN BERTANDING PEMAIN SEPAKBOLA SSB BATURETNO KU-15 TAHUN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI.pdf

Download (9MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan emosi dan komunikasi interpersonal terhadap tingkat keberhasilan dalam bertanding pemain sepakbola SSB Baturetno KU-15 tahun. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Metode yang digunakan adalah survei dengan teknik pengambilan datanya menggunakan angket dan statistik data pemain saat bertanding. Populasi pada penelitian ini adalah pemain sepakbola SSB Baturetno dengan subjek dalam penelitian ini adalah 20 pemain sepakbola usia 15 tahun SSB Baturetno dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan uji korelasi regresi. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa: (1) Ada hubungan yang signifikan kecerdasan emosi terhadap keberhasilan pemain sepakbola usia 15 tahun SSB Baturetno sebesar 19.91%. (2) Ada hubungan yang signifikan komunikasi interpersonal terhadap keberhasilan pemain sepakbola usia 15 tahun SSB Baturetno sebesar 15.09% (3) Ada hubungan yang signifikan kecerdasan emosi dan komunikasi interpersonal terhadap keberhasilan pemain sepakbola usia 15 tahun SSB Baturetno sebesar 35%.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kecerdasan emosi, komunikasi interpersonal, keberhasilan pemain
Subjects: Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 13 Jul 2015 08:33
Last Modified: 30 Jan 2019 00:47
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/22685

Actions (login required)

View Item View Item