Saputra, Dian (2015) Tingkat Kesejahteraan Rumah Tangga Petani Karet Di Desa Cempaka Wangi Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat Sumatera Selatan. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial.
Other (FIS Digital)
Dian Saputra Skripsi 09405241007.swf - Published Version Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) pendapatan petani dari sektor karet, non karet atau pekerjaan lain, anggota keluarga lain dan total pendapatan rumah tangga petani karet. 2) tingkat kesejahteraan rumah tangga petani karet, 3) faktor yang menyebabkan ketidakmerataan kesejahteraan petani karet, dan 4) faktor-faktor penyebab naik turunnya pendapatan dari hasil pertanian karet di Desa Cempaka Wangi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan analisis kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah kepala rumah tangga petani karet yang berjumlah 257 kepala rumah tangga. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 157 responden, penentuan besarnya sampel menggunakan metode Slovin dengan taraf kesalahan 5%. Pengambilan sampel menggunakan teknik proportional random sampling. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei 2014 – Maret 2015. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, dokumentasi dan wawancara. Teknik pengolahan data yang digunakan adalah editing, koding, dan tabulasi. Teknik analisis data dengan menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan tabel frekuensi dan tabel silang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pendapatan petani dari karet sebagian besar kategori rendah yaitu sebanyak 60,60 persen, pendapatan non karet sebagian besar kategori rendah sebanyak 70,27 persen, pendapatan anggota rumah tangga lainnya sebagian besar kategori rendah sebanyak 53,12 persen, dan total pendapatan rumah tangga petani karet sebagian besar kategori rendah yaitu sebanyak 66,24 persen. 2) Tingkat kesejahteraan petani karet sebagian besar adalah rumah tangga Sejahtera I sebesar 54,78 persen. 3) Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya ketidakmerataan kesejahteraan petani karet adalah tingkat pendidikan, tanggungan rumah tangga, luas lahan, dan total pendapatan rumah tangga. 4) Faktor-faktor yang mempengaruhi naik turunnya pendapatan dari hasil pertanian karet yaitu harga karet yang tidak stabil atau terlalu rendah, mahalnya harga pestisida, dan cuaca yang tidak menentu. Kata kunci: tingkat kesejahteraan, pendapatan, petani karet
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Umum > Penelitian Ilmu Sosial > Geografi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Geografi |
Depositing User: | Admin Pendidikan Geografi FIS |
Date Deposited: | 27 May 2015 03:41 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 22:53 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/19510 |
Actions (login required)
View Item |