penyusunan skala prioritas pengembangan lahan untuk permukiman baru di kabupaten sleman berbantuan sistem informasi geografi

Bima HSB, Harya (2014) penyusunan skala prioritas pengembangan lahan untuk permukiman baru di kabupaten sleman berbantuan sistem informasi geografi. S1 thesis, Fakultas Ilmu Sosial.

[img] Other (FIS Digital)
Skripsi Full 11405247001 Harya Bima HSB.swf - Published Version

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) sebaran dan variasi kelas lahan yang diperlukan untuk pengembangan lahan permukiman baru di daerah penelitian; dan (2) skala prioritas pengembangan lahan untuk permukiman baru di daerah penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan suatu teknologi Sistem Informasi Geografi. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Sleman dan dilaksanakan pada bulan Juni sampai September 2014. Populasi penelitian ini adalah semua penutup lahan yang ada di Kabupaten Sleman. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah interpretasi peta, observasi, dan dokumentasi. Teknik pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan metode analisis pengharkatan berjenjang tertimbang, buffering, overlay, dan penapis (dalam mengolah seluruh data menggunakan analisis kuantitatif). Hasil pada penelitian ini adalah: (1) sebaran pada kelas prioritas satu mempunyai pola yang menyebar, prioritas dua mempunyai pola yang mengelompok (memusat) tetapi diselingi dengan kelas-kelas yang lain, prioritas tiga mempunyai pola yang mengelompok, dan untuk kelas yang tidak diprioritaskan sebagian besar mempunyai pola yang menyebar kecuali di bagian utara maupun tenggara mempunyai pola mengelompok, serta variasi kelas terjadi karena adanya penentuan dari pembagian hasil perhitungan overlay antara keutamaan lahan untuk permukiman baru dengan kualitas lahan untuk permukiman; dan (2) skala prioritas dibagi menjadi kelas yang diprioritaskan dan tidak diprioritaskan, yaitu ada tiga kelas diprioritaskan serta satu kelas tidak diprioritaskan, jadi jumlah totalnya ada empat kelas, yang terdiri dari kelas prioritas satu, prioritas dua, prioritas tiga, dan kelas yang tidak diprioritaskan. Kata kunci: Pengembangan Lahan, Prioritas Pengembangan, Permukiman Baru, Sistem Informasi Geografi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Umum > Penelitian
Ilmu Sosial > Geografi
Ilmu Sosial > Geografi > Geografi Umum
Ilmu Sosial > Geografi > Pemetaan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Geografi
Depositing User: Admin Pendidikan Geografi FIS
Date Deposited: 26 Mar 2015 01:04
Last Modified: 29 Jan 2019 19:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/14174

Actions (login required)

View Item View Item