TINGKAT KESEGARAN JASMANI ANAK USIA 6 - 9 TAHUN DI SD NEGERI NGIPIK KECAMATAN PRINGSURAT KABUPATEN TEMANGGUNG

Amri, Sani (2013) TINGKAT KESEGARAN JASMANI ANAK USIA 6 - 9 TAHUN DI SD NEGERI NGIPIK KECAMATAN PRINGSURAT KABUPATEN TEMANGGUNG. S1 thesis, UNSPECIFIED.

[img]
Preview
Text
19. AMRI SANI_09604224007.pdf

Download (704kB) | Preview

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah belum diketahui tingkat kesegaran jasmani siswa kelas I-III yang berusia 6-9 tahun di SD Negeri Ngipik Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesegaran jasmani anak usia 6-9 tahun di SD Negeri Ngipik Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas I-III SDN Ngipik Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung, sementara sampel yang digunakan berjumlah 87 siswa yang berusia 6-9 tahun pada saat pelaksanaan pengukuran TKJI. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Pengukuran Tes Kesegaran Jasmani Indonesia dilakukan dengan mengukur 5 item, yaitu lari 30 meter, gantung siku tekuk, baring duduk, loncat tegak, dan lari 600 meter. Teknik pengumpulan data menggunakan metode tes dengan menggunakan instrumen formulir Tes Kesegaran Jasmani Indonesia. Analisis penelitian menggunakan dengan rumus persentase. Hasil penelitian mendapatkan data bahwa tingkat kesegaran jasmani siswa kelas I-III SD Negeri Ngipik Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung, yaitu 74% atau 64 siswa dari 87 siswa usia 6-9 tahun yang diukur tingkat kesegaran jasmaninya berada pada klasifikasi “Kurang”, sedangkan 24% atau 21 siswa lainnya menunjukkan klasifikasi “Sedang”, dan 2% atau 2 siswa tingkat kesegaran jasmaninya menunjukkan klasifikasi “Kurang Sekali”, sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat kesegaran jasmani siswa kelas I-III SD Negeri Ngipik Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung adalah kurang 64 siswa (74%). Kata kunci : TKJI, Anak Usia 6-9 Tahun

Item Type: Thesis (S1)
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar
Depositing User: Admin Pendidikan Olahraga FIK
Date Deposited: 25 Mar 2015 00:47
Last Modified: 29 Jan 2019 19:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13989

Actions (login required)

View Item View Item