Pengembangan Instrumen Evaluasi CIPP pada Program Pembelajaran Tahfiẓ Al-Qur’an di Pondok Pesantren

Muyasaroh, Muyasaroh (2014) Pengembangan Instrumen Evaluasi CIPP pada Program Pembelajaran Tahfiẓ Al-Qur’an di Pondok Pesantren. S3 thesis, UNY.

[img] Text
disertasi-muyasaroh-10701269009.pdf
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Studi ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan model pengembangan evaluasi program pembelajar’an tahfiẓ al-Quran diberi nama Coni P2, (2) menghasilkan teknik pelaksanaan evaluasi program pembelajaran tahfiẓ al-Qur’an secara tepat menggunakan model evaluasi Coni P2, dan (3) menghasilkan struktur komponen-komponen dan indikator-indikator model evaluasi sebagai acuan penyusunan instrumen evaluasi program pembelajaran tahfiẓ al-Qur’an di pondok pesantren. Studi ini merupakan penelitian dan pengembangan (R&D) dengan menggunakan sembilan langkah dari 10 langkah model yang dikembangkan oleh Borg dan Gall. Jumlah subjek uji coba pertama 33 orang, uji coba kedua 49 orang, dan uji coba ketiga 224 orang. Komponen model evaluasi yang digunakan adalah empat komponen model evaluasi Stufflebeam (CIPP). Langkah-langkah evaluasi yang digunakan adalah langkah Malcolm Provus (descrepancy). Pendekatan pengembangan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Teknik pengumpul data yang digunakan adalah teknik Delphi, FGD, kuesioner, observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Pengujian model yang digunakan adalah Structural Equation Modeling (SEM) menggunakan program LISREL. Dasar kecocokan model yang digunakan (1) Chi Square (χ²), (2) ρ-value, (3) Root Mean Square Error of Approximation (RMSEA), dan (4) Goodness of Fit Index (GFI). Reliabilitas instrumen yang digunakan adalah Cronbach Alpha. Hasil penelitian menunjukkan seperti berikut ini: (1) model evaluasi program pembelajaran tahfiẓ al-Quran Coni P2 dikembangkan dengan cara kajian teori, temuan di lapangan, Delphi, FGD, uji coba pertama 33 orang, uji coba kedua 49 orang, dan uji coba ketiga 224 orang; (2) teknik pelaksanaan evaluasi program model Coni P2 adalah melihat keterlaksanaan program di pondok pesantren apa adanya kemudian hasilnya dibandingkan dengan standar penilaian evaluasi untuk melihat apakah ditemukan kesenjangan atau tidak, dan jika ditemukan kesenjangan maka direkomendasikan untuk diperbaiki. Jika tidak ditemukan kesenjangan maka dilanjutkan evaluasi berikutnya; (3) komponen model evaluasi Coni P2 terdiri atas empat komponen, yaitu konteks, input, proses, dan produk, yang terbagi menjadi 13 indikator. Hasil analisis LISREL menyatakan bahwa model evaluasi Coni P2 telah cocok dan fit dengan data lapangan sebagai berikut: (1) Chi Square (χ²)= 71,46; (2) ρ-value= 0,12805; (3) Root Mean Square Error of Approximation (RMSEA)= 0,031; dan (4) Goodness of Fit Index (GFI)= 0,953.

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: pengembangan, evaluasi, tahfiẓ al-Qur’an
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Penelitian dan Evaluasi Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 19 Mar 2015 06:55
Last Modified: 28 Jun 2022 08:07
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13231

Actions (login required)

View Item View Item