EFEKTIFITAS PENGGUNAAN HANDOUT ALAT UKUR SUDUT LANGSUNG TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS X SMK N 3 YOGYAKARTA

HARIS , PRIYANTO (2012) EFEKTIFITAS PENGGUNAAN HANDOUT ALAT UKUR SUDUT LANGSUNG TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS X SMK N 3 YOGYAKARTA. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
Jurnal Penelitian.pdf

Download (47kB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas pembelajaran menggunakan handout alat ukur sudut pada pembelajaran mata diklat Penggunaan Alat Ukur (PAU) di SMK N 3 Yogyakarta. Penelitian menggunakan desain Nonrandomized Control Group Pretest-Posttest Design. Subyek penelitian adalah siswa kelas X TP 3 berjumlah 35 siswa sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas X TP 4 berjumlah 30 siswa sebagai kelas kontrol. Pembelajaran di kelas eksperimen menggunakan metode ceramah dan bantuan media handout alat ukur sudut langsung, sedangkan pada pembelajaran kelas kontrol menggunakan metode ceramah dan bantuan papan tulis. Data diperoleh dari hasil tes yang diberikan kepada siswa berupa soal pretest yang diberikan sebelum proses pembelajaran dan posttest yang diberikan di akhir proses pembelajaran. Pengolahan data menggunakan teknik analisis deskriptif untuk mengetahui gambaran data yang diperoleh serta analisis inferensial dengan uji T menggunakan bantuan program SPSS 15 untuk menguji hipotesis yang dijabarkan oleh peneliti. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Tidak terdapat perbedaan prestasi belajar antara kelas kontrol dan kelas eksperimen sebelum dilakukan proses pembelajaran pada standar kompetensi mengukur dengan menggunakan alat ukur dengan nilai Sig.(2-tailed) sebesar 0.159; (2) Terdapat perbedaan prestasi belajar antara kelas kontrol yang pada proses pembelajarannya menggunakan metode ceramah dan kelas eksperimen yang pada proses pembelajarannya menggunakan media handout dengan nilai Sig.(2-tailed) sebesar 0.000; (3) Kelas eksperimen mengalami peningkatan nilai rata-rata sebesar 28,16 poin, sedangkan siswa kelas kontrol mengalami peningkatan nilai rata-rata sebesar 20,66 poin.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Users 1141 not found.
Date Deposited: 28 Dec 2012 03:55
Last Modified: 29 Jan 2019 18:14
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/9648

Actions (login required)

View Item View Item