KONTRIBUSI HASIL BELAJAR DAN INFORMASI TENAGA KERJA TERHADAP MINAT SISWA MASUK DUNIA KERJA PADA SISWA KELAS X JURUSAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN SMK NEGERI NUSAWUNGU,CILACAP TH 2011

Bazis , Suwarno (2012) KONTRIBUSI HASIL BELAJAR DAN INFORMASI TENAGA KERJA TERHADAP MINAT SISWA MASUK DUNIA KERJA PADA SISWA KELAS X JURUSAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN SMK NEGERI NUSAWUNGU,CILACAP TH 2011. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
JURNAL.pdf

Download (85kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan Untuk : (1) mengetahui minat siswa masuk dunia kerja, (2) Untuk mengetahui hubungan antara hasil belajar dan minat masuk dunia kerja, (3) Untuk mengetahui hubungan antara informasi tenaga kerja dan minat masuk dunia kerja dan (4) Untuk mengetahui hubungan antara hasil belajar dan informasi tenaga kerja secara bersama-sama dengan minat siswa masuk dunia kerja pada siswa kelas X Jurusan Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK Negeri Nusawungu, Cilacap Th 2011. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X Jurusan Teknik Kendaraan Ringan di SMK Negeri Nusawungu Tahun 2011 yang berjumlah 77 siswa. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif. Metode pengambilan data menggunakan kuesioner untuk variabel Minat dan Informasi Tenaga Kerja, sedangkan Hasil Belajar menggunakan metode dokumentasi berupa nilai rata-rata ulangan harian siswa. Validitas instrumen penelitian dilakukan dengan expert judgment dan analisis butir yang dihitung dengan bantuan Microsoft Excel 2007. Reliabilitas instrumen dihitung dengan menggunakan rumus Alpha Cronbach. Sebelum dilakukan analisis data terlebih dahulu diadakan pengujian persyaratan analisis yang meliputi uji normalitas, uji linearitas, uji multikolinieritas dan uji heteroskedastisitas. Teknik analisis data yang dipakai untuk menguji hipotesis adalah dengan teknik analisis korelasi product moment dan teknik analisis regresi ganda dua prediktor pada taraf signifikansi 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Minat masuk dunia kerja siswa kelas X Jurusan TKR SMKN Nusawungu dalam kategori tinggi ( = 85,15); (2) Terdapat hubungan antara hasil belajar dan minat masuk dunia kerja pada siswa kelas X Jurusan TKR SMKN Nusawungu (r = 0,465; (3) Terdapat hubungan antara informasi tenaga kerja dan minat masuk dunia kerja pada siswa kelas X Jurusan TKR SMKN Nusawungu (r = 0,422; dan (4) Ada hubungan positif antara hasil belajar dan informasi tenaga kerja dengan minat masuk dunia kerja pada siswa kelas X Jurusan TKR SMKN Nusawungu (R = 0,535). Hasil belajar dan informasi tenaga kerja memberi sumbangan efektif sebesar 28,6%.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Otomotif
Depositing User: Users 1141 not found.
Date Deposited: 18 Dec 2012 02:25
Last Modified: 29 Jan 2019 18:09
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/9493

Actions (login required)

View Item View Item