TRI , IKHTIARTO (2012) HUBUNGAN ANTARA KESEIMBANGAN DAN KELINCAHAN DENGAN KETERAMPILAN SEPAKSILA PADA SISWA PESERTA EKSTRAKURIKULER SEPAKTAKRAW DI SEKOLAH DASAR NEGERI 2 KALIBAGOR KECAMATAN KEBUMEN. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA.
|
Text
1 - 10604227483.pdf Download (568kB) | Preview |
|
|
Text
bab 1 - 10604227483.pdf Download (174kB) | Preview |
|
|
Text
bab 2 - 10604227483.pdf Download (282kB) | Preview |
|
|
Text
bab 5 - 10604227483.pdf Download (170kB) | Preview |
|
|
Text
lampiran - 10604227483.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara keseimbangan dan kelincahan dengan keterampilan sepaksila dalam permainan sepaktakraw. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif korelasional. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh peserta ekstrakurikuler sepaktakraw sejumlah 51 anak. Data pada penelitian ini diambil dengan teknik tes dan pengukuran. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes keseimbangan dengan Bass Stick Test, tes kelincahan dengan Hexagonal Obstacle Test dan tes keterampilan sepak sila dengan tes keterampilan sepaksila buatan M. Husni Tamrin (1995). Analisis data selanjutnya digunakan teknik analisis korelasi product moment dan analisis korelasi ganda atau regresi ganda dengan dua prediktor. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa: 1) terdapat hubungan signifikan antara keseimbangan dengan keterampilan sepaksila pada siswa peserta ekstrakurikuler sepaktakraw di Sekolah Dasar Negeri 2 Kalibagor, Kecamatan Kebumen dengan r hitung sebesar 0,529 lebih besar dari nilai r tabel 0,279, 2) terdapat hubungan signifikan antara kelincahan dengan keterampilan sepaksila pada siswa peserta ekstrakurikuler sepaktakraw di Sekolah Dasar Negeri 2 Kalibagor, Kecamatan Kebumen dengan nilai r hitung sebesar 0,623 lebih besar dari nilai r tabel 0,279, dan 3) ada hubungan yang signifikan antara keseimbangan dan kelincahan dengan keterampilan sepaksila pada siswa peserta ekstrakurikuler sepaktakraw di Sekolah Dasar Negeri 2 Kalibagor, Kecamatan Kebumen dengan r hitung sebesar 0,669 lebih besar dari r tabel 0,279. Kata Kunci: Keseimbangan, Kelincahan, dan Keterampilan Sepaksila.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keseimbangan, Kelincahan, dan Keterampilan Sepaksila. |
Subjects: | Olahraga Perpustakaan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar Perpustakaan |
Depositing User: | Eprints |
Date Deposited: | 16 Jan 2013 07:32 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 18:07 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/9456 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |