Lis Lingga , Herawati (2012) PERBANDINGAN METODE EKSPOSITORI DAN METODE PENEMUAN TERBIMBING TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA POKOK BAHASAN ALJABAR DI SMP NEGERI 1 PANJATAN. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA.
|
Text
cover - 05301244087.pdf Download (617kB) | Preview |
|
|
Text
bab 1 - 05301244087.pdf Download (99kB) | Preview |
|
|
Text
bab 2 - 05301244087.pdf Download (240kB) | Preview |
|
|
Text
bab 5 - 05301244087.pdf Download (232kB) | Preview |
|
|
Text
lampiran - 05301244087.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Hasil belajar dapat dijadikan sebagai alat ukur keberhasilan suatu metode pembelajaran. Oleh karena itu untuk memperoleh hasil belajar yang baik perlu menggunakan metode pembelajaran yang tepat. Salah satu metode yang dapat meningkatkan kemandirian siswa dalam belajar yaitu metode penemuan terbimbing, sedangkan metode yang memfokuskan kepada keaktifan guru adalah metode ekpositori. Tujuan penelitian ini untuk membedakan hasil belajar matematika siswa kelas VII semester genap di SMP Negeri 1 Panjatan yang diajar dengan metode penemuan terbimbing atau siswa yang diajar dengan metode ekspositori. Jenis penelitian penelitian ini adalah eksperimen semu dengan instrumen penelitian berupa lembar tes. Populasi adalah siswa kelas VII SMP Negeri 1 Panjatan. Sampel diambil secara acak dengan teknik undian yaitu kelas VII A kelompok eksperimen yang diberikan metode penemuan terbimbing. Kelas VII B mendapat perlakuan pembelajaran dengan metode ekspositori. Analisis data menggunakan uji t independent. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar matematika siswa kelas VII semester genap di SMP Negeri 1 Panjatan yang diajar dengan metode penemuan terbimbing atau siswa yang diajar dengan metode ekspositori, dibuktikan dengan t hitung > ttabel (2,133 >1,998) dan nilai p<0,05 (0,037 < 0,05). Metode penemuan terbimbing lebih efektif dibandingkan dengan metode ekspositori terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VII semester genap di SMP Negeri 1 Panjatan. Kata kunci: penemuan terbimbing, ekspositori, hasil belajar
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | penemuan terbimbing, ekspositori, hasil belajar |
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika Perpustakaan |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Matematika > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Eprints |
Date Deposited: | 28 Dec 2012 02:33 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 18:01 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/9270 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |