EVALUASI KESESUAIAN JUMLAH PENDUDUK USIA SEKOLAH DAN FASILITAS PENDIDIKAN DI KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2011

Shafira , Himayah (2012) EVALUASI KESESUAIAN JUMLAH PENDUDUK USIA SEKOLAH DAN FASILITAS PENDIDIKAN DI KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2011. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
1 - 10405247004.pdf

Download (424kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1 - 10405247004.pdf

Download (169kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 2 - 10405247004.pdf

Download (444kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 5 - 10405247004.pdf

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LAMPIRAN - 10405247004.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui persebaran fasilitas pendidikan di Kota Yogyakarta. (2) Mengetahui kesesuaian fasilitas pendidikan dengan Permendiknas No.24 tahun 2007 di Kota Yogyakarta. (3) Menganalisis kesesuaian jumlah penduduk usia sekolah dan fasilitas pendidikan SD, SMP, dan SMA di wilayah kota Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan di Kota Yogyakarta dengan waktu penelitian Mei s/d Juni 2012. Populasi dalam penelitian ini adalah semua fasilitas dasar (SD) dan menengah (SMP, SMA) serta seluruh penduduk usia sekolah (SD, SMP,SMA) yang kesemuanya dijadikan sebagai subyek penelitian. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi untuk mendapatkan data sekunder. Adapun teknik pengolahan dan analisis dalam penelitian ini meliputi analisis ketersediaan fasilitas pendidikan dan Angka Partisipasi Sekolah (APS), yang selanjutnya dapat digunakan untuk menganalisis kesesuaian jumlah penduduk uksia sekolah dengan fasilitas pendidikan di Kota Yogyakarta. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) Persebaran Sekolah Dasar cenderung merata. Persebaran Sekolah Menengah Pertama kurang merata terutama di wilayah barat dan timur, sedangkan persebaran Sekolah Menengah Atas cukup merata meskipun jarak antar sekolah jauh. (2) Kesesuaian fasilitas pendidikan dengan Permendiknas No.24 Tahun 2007 Tentang Standar Sarana dan Prasarana Untuk Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI), Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah (SMP/MTs), dan Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah (SMA/MA) di Kota Yogyakarta untuk tingkat SD sebagian besar termasuk klasifikasi kurang baik, untuk tingkat SMP didominasi klasifikasi baik, dan untuk tingkat SMA didominasi klasifikasi baik. (3) Jumlah penduduk usia sekolah dengan fasilitas pendidikan di Kota Yogyakarta untuk tidak SD tidak sesuai karena APK dan APM mencapai angka ideal yaitu 160,127% dan 134,36% namun fasilitas pendidikan yang ada didominasi oleh klasifikasi kurang baik, untuk tingkat SMP terdapat kesesuaian karena fasilitas pendidikan yang ada didominasi oleh klasifikasi baik dengan APK mencapai 119,929% dan APM sebesar 93,17%, sedangkan untuk tingkat SMA tidak sesuai karena fasilitas pendidikan yang ada didominasi oleh klasifikasi baik sedangkan nilai APK dan APM tidak mencapai angka ideal (100%). Kata Kunci : Kesesuaian, Fasilitas Pendidikan, Angka Partisipasi Sekolah.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kesesuaian, Fasilitas Pendidikan, Angka Partisipasi Sekolah.
Subjects: Ilmu Sosial > Geografi
Perpustakaan
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial, Hukum dan Ilmu Politik (FISHIPOL) > Pendidikan Geografi
Perpustakaan
Depositing User: Eprints
Date Deposited: 13 Dec 2012 02:17
Last Modified: 29 Jan 2019 17:47
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/8785

Actions (login required)

View Item View Item