Tingkat Pengetahuan Siswa kelas V Tentang Pembelajaran Renang di SDN 105452 Bah Jering, Kecamatan Dolok Merawan, Sumatera Utara

Sitorus, Fransiska (2024) Tingkat Pengetahuan Siswa kelas V Tentang Pembelajaran Renang di SDN 105452 Bah Jering, Kecamatan Dolok Merawan, Sumatera Utara. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.

[img] Text
fulltext_fransiska sitorus_20604224026.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan siswa kelas V tentang pembelajaran renang di SDN 105452 Bah Jering Kecamatan Dolok Merawan, Sumatera Utara tahun 2023/2024. Penelitian ini merupakan penelitian jenis deskriptif kuantitatif dengan metode survei. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini yaitu siswa kelas V di SDN 105452 Bah Jering berjumlah 10 responden. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa tes pilihan ganda dengan 20 butir soal yang sudah divalidasi ahli dan diujicobakan. Hasil analisis ujicoba diperoleh nilai validitas sebesar 0,361 dengan r tabel 5% serta nilai reliabilitas 0,816 dengan Cronbach’s alpha 0,60. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan Microsoft excel lalu dituangkan kebentuk persentase. Hasil penelitian ini diketahui bahwa tingkat pengetahuan siswa kelas V tentang pembelajaran renang di SDN 105452 Bah Jering, Kecamatan Dolok Merawan, Sumatera Utara tahun 2023/2024 masuk dalam kategori “sedang dan sangat rendah”. Dari hasil data penelitian ini Tingkat Pengetahuan Siswa Kelas V tentang Pembelajaran Renang di SDN 105452 Bah Jering yaitu kategori “sangat rendah” sebesar 30% (3 siswa), kategori “rendah” sebesar 20% (2 siswa), kategori “sedang” sebesar 30% (3 siswa), dan kategori “tinggi” sebesar 10% (1 siswa), dan kategori”sangat tinggi” sebesar 10% (1 siswa). Sehingga dalam penelitian ini didapat rata rata data penelitian sebesar 7,80 dan Tingkat Pengetahuan Siswa Kelas V tentang Pembelajaran Renang di SDN 105452 Bah Jering masuk dalam kategori “sedang dan sangat rendah”.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Abdul Mahfudin Alim, M.Or.
Uncontrolled Keywords: pengetahuan, pembelajaran renang, siswa
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 12 Mar 2025 07:48
Last Modified: 12 Mar 2025 07:48
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/86118

Actions (login required)

View Item View Item