Pamungkas, Muhamad Bayu (2024) Pengaruh Senam Aerobik Terhadap Kadar Gula Darah Pada Ibu Rumah Tangga di Desa Majatengah Kabupaten Kalibening. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.
![]() |
Text
fulltext_muhamad bayu pamungkas_17603144017.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh senam aerobik terhadap kadar gula darah pada ibu rumah tangga di Desa Majatengah, Kecamatan Kalibening. Metode penelitian merupakan penelitian kuasi dengan model one group pre test-posttest deSig n, yaitu desain penelitian eksperimen yang dilaksanakan hanya pada satu kelompok saja. Frekuensi latihan tiga kali dalam seminggu sebanyak 16 kali pertemuan. Dilaksanakan di Desa Majatengah, Kecamatan Kalibening, sampel penelitian ini adalah ibu rumah tangga Desa Majatengah yang berjumlah 28 orang, sedangkan sampel dalam penelitian ini berjumlah 15 orang. Pengambilan data pada 6 minggu dimulai dari tanggal 10 Oktober 2023 sampai tanggal 20 November 2023. Instrumen yang digunakan adalah Alat glukometer dan jarum lancet. Uji normalitas menggunakan uji Kolmogorov Smirnov dan uji t pengolahan menggunakan bantuan program komputer SPSS 25. Hasil perhitungan bahwa semua data memiliki nilai kurang dari nilai p (Sig .) > 0,05, maka variabel berdistribusi tidak normal, karena tidak normal maka dilanjutkan dengan uji beda dengan menggunakan perhitungan uji nonparametrik. Uji homogenitas dilihat nilai pre dan post Sig P> 0.05 atau .990. Sehingga data bersifat homogen. Uji t diperoleh t hitung 7.563 , dan nilai p < 0,05 atau 0.000 maka hasil ini menunjukkan terdapat perbedaan yang Sig nifikan. Artinya senam aerobik memberikan pengaruh yang Sig nifikan terhadap kadar gula darah ibu rumah tangga Desa Majatengah, Kecamatan Kalibening. Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang Sig nifikan dari senam aerobik terhadap kadar gula darah pada ibu rumah tangga Desa Majatengah, Kecamatan Kalibening. Aktivitas fisik berupa senam aerobik yang dilakukan secara kontinu dan terprogram terbukti dapat memberikan pengaruh terhadap penurunan kadar gula darah.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Sumaryanto, M.Kes. |
Uncontrolled Keywords: | senam aerobik, gula darah, ibu rumah tangga |
Subjects: | Olahraga |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Ilmu Keolahragaan |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 20 Feb 2025 08:54 |
Last Modified: | 20 Feb 2025 08:54 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/85605 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |