PENGEMBANGAN QR’COGESCA (QR CODED GEOMETRY SHAPES CARD) UNTUK PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI BANGUN DATAR DI KELAS II SEKOLAH DASAR NEGERI PLAYEN III GUNUNGKIDUL YOGYAKARTA

Sabdarifanti, Tunjung (2024) PENGEMBANGAN QR’COGESCA (QR CODED GEOMETRY SHAPES CARD) UNTUK PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI BANGUN DATAR DI KELAS II SEKOLAH DASAR NEGERI PLAYEN III GUNUNGKIDUL YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi.

[img] Text
Tunjung Sabdarifanti.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran bernama QR’COGESCA yang layak dan praktis digunakan pada pembelajaran matematika materi bangun datar kelas II sekolah dasar. Penelitian dan pengembangan ini dilatarbelakangi oleh permasalahan yang ada di kelas II SD Negeri Playen III yaitu tidak adanya media pembelajaran matematika yang bervariatif, serta kurang memberikan suasana belajar yang menyenangkan bagi peserta didik dan kurangnya strategi guru dalam mengajar. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D). Adapun prosedur pengembangan yang digunakan adalah ADDIE yang dikembangkan oleh Robert Maribe Branch pada tahun 2009. Model Pengembangan ADDIE terdiri dari lima tahapan yaitu analysis, design, development, implementation dan evaluation. Penelitian dilakukan di SD Negeri Playen III, Kapanewon Playen, Kabupaten Gunungkidul. Subjek implementasi pertama adalah 3 peserta didik dan subjek implementasi kedua adalah 25 peserta didik. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, angket validasi media, angket validasi materi, angket respon guru dan angket respon peserta didik. Data hasil penelitian tersebut dianalisis dengan teknik analisis kuantitatif dan kualitatif. Hasil pengembangan produk adalah media pembelajaran QR’COGESCA untuk pembelajaran matematika pada materi bangun datar. Hasil validasi materi mendapatkan skor rata-rata 4,92 dengan kategori “Sangat Layak”. Hasil validasi media mendapatkan skor rata-rata 4,26 dengan kategori “Sangat Layak”. Hasil implementasi pertama mendapatkan skor rata-rata 4,7 dengan kategori “Sangat Praktis”. Hasil implementasi kedua mendapatkan skor rata-rata 4,69 dengan kategori “Sangat Praktis”. Hasil tanggapan guru mendapatkan skor rata-rata 4,7 dengan kategori “Sangat Praktis”. Kata Kunci: QR’COGESCA, matematika, materi bangun datar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 23 Oct 2024 02:20
Last Modified: 23 Oct 2024 02:20
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/83940

Actions (login required)

View Item View Item