Anggreini, Nurmalita (2024) MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP DAN KETERLIBATAN SISWA PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MELALUI MODEL PBL BERBANTUAN MEDIA PAPAN BERPAKU DI KELAS IVA SD NEGERI KARANGJATI. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi.
![]() |
Text
Artikel Skripsi_Raras Jatiningtyas Surya Hidayat.pdf Restricted to Registered users only Download (852kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan peningkatan pemahaman konsep dan keterlibatan siswa pada pembelajaran matematika melalui model Problem Based Learning (PBL) berbantuan media papan berpaku di kelas IVA SD Negeri Karangjati. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas secara kolaboratif dengan guru kelas. Desain penelitian ini menggunakan model Kemmis dan Mc Taggart. Subjek penelitian adalah siswa kelas IVA SD Negeri Karangjati yang berjumlah 29 siswa. Penelitian dilakukan dalam dua siklus yang setiap siklusnya terdiri dari 4 kali pembelajaran. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, kuesioner, dan tes. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi pembelajaran, kuesioner keterlibatan siswa, dan soal tes pemahaman konsep. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan pemahaman konsep dan keterlibatan siswa pada pembelajaran matematika dengan model PBL berbantuan media papan berpaku di kelas IVA SD Negeri Karangjati. Peningkatan pemahaman konsep dapat dilihat dari hasil tes pemahaman konsep. Sedangkan keterlibatan siswa dapat dilihat dari hasil kuesioner keterlibatan siswa. Hasil tes pemahaman konsep menunjukkan peningkatan ketuntasan siswa dari siklus I sebesar 41% Meningkat pada siklus II sebesar 79%. Sedangkan Hasil kuesioner menunjukkan adanya kenaikan keterlibatan siswa pada siklus I sebesar 59.4% menjadi 75% pada siklus II. Kata kunci: Keterlibatan Siswa, Pemahaman Konsep, Papan Berpaku, Problem Based learning
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika Pendidikan > Media Pendidikan Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Admin PGSD FIP |
Date Deposited: | 26 Jul 2024 04:04 |
Last Modified: | 26 Jul 2024 04:04 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/82738 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |