PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF LEARNING TIPE TGT (TEAMS GAMES TOURNAMENT) PADA SISWA KELAS III SD NEGERI PERCOBAAN 2

Putriyana, Anisa (2024) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF LEARNING TIPE TGT (TEAMS GAMES TOURNAMENT) PADA SISWA KELAS III SD NEGERI PERCOBAAN 2. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi.

[img] Text
DRAFT TAS ANISA PUTRIYANA_20108244096_S-1 PGSD.pdf
Restricted to Registered users only

Download (14MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas III SD Negeri Percobaan 2 menggunakan model pembelajaran kooperatif learning tipe TGT (Taems Games Tournament). Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar matematika siswa kelas III B. Selain itu kurangnya penggunaan model pembelajaran yang aktif serta berdasarkan karakteristik siswa. Penelitian ini termasuk jenis Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) dengan subjek penelitian siswa kelas III Sd Negeri Percobaan 2 yang berjumlah 29 siswa. Desain penelitian menggunakan model Kemmis dan Mc Taggart. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, dokumentasi, dan tes. Instrumen berupa lembar observasi dan lembar tes hasil belajar. Teknik analisis data menggunakan analisis campuran. Kriteria keberhasilan dalam penelitian ini yakni terdapat ≥80% siswa yang memperoleh nilai sama dengan dan lebih dari nilai KKM, yakni 70. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, model pembelajaran kooperatif learning tipe TGT (Taems Games Tournament) dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas III SD Negeri Percobaan 2. Berdasarkan hasil tes siklus I nilai rata-rata 75 dengan persentase ketuntasan 75% meningkat pada siklus II menjadi 90,7 dengan persentase ketuntasan 96,42%. Keberhasilan model pembelajaran kooperatif tipe TGT dalam meningkatkan hasil belajar didukung dengan adanya belajar secara berkelompok sehingga siswa yang memiliki kemampuan rendah dapat belajar dari teman lainnya. Selain itu dengan adanya permainan dapat memberikan motivasi kepada siswa untuk memahami materi agar mendapat hasil yang maksimal dalam permainan tersebut. Kata kunci: hasil belajar matematika, Teams Games Tournament (TGT), pembelajaran kooperatif

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Pendidikan > Media Pendidikan
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 05 Jun 2024 03:43
Last Modified: 05 Jun 2024 03:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/82215

Actions (login required)

View Item View Item