Ariadin, Ariadin (2024) Perbedaan Pengaruh Latihan Medicine Ball dan Resistance Band terhadap Jarak Throw In Ditinjau dari Kekuatan Otot Lengan. S2 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.
|
Text
fulltext_ariadin_21611251001.pdf Download (4MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh latihan medicine ball dan resistance band terhadap jarak throw in siswa SSB Gama FC, (2) pengaruh kekuatan otot lengan tinggi dan kekuatan otot lengan rendah terhadap jarak throw in siswa SSB Gama FC, (3) interaksi latihan medicine ball dan resistance band, serta kekuatan otot lengan tinggi dan kekuatan otot lengan rendah dengan jarak throw in siswa SSB Gama FC. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan rancangan faktorial 2x2. Dalam penelitian ini jumlah sampel yang digunakan 28 siswa yang dipilih secara purposive sampling. Instrumen untuk mengukur jarak throw in dengan menggunakan meteran, kekuatan otot lengan diukur hand dynamo meter. Analisis data yang digunakan adalah uji Anava dua jalur dengan taraf signifikan 0,05. Hasil penelitian didapatkan sebagai berikut: (1) terdapat pengaruh latihan medicine ball dan resistance band terhadap jarak throw in siswa SSB Gama FC dengan nilai sig. < 0.05, (2) tidak terdapat perbedaan pengaruh antara kekuatan otot lengan tinggi dan kekuatan otot lengan rendah terhadap jarak throw in siswa SSB Gama FC dengan nilai sig. > 0.05, (3) terdapat interaksi latihan medicine ball dan resistance band, serta kekuatan otot lengan tinggi dan kekuatan otot lengan rendah dengan jarak throw in siswa SSB Gama FC dengan nilai sig. < 0.05.
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Additional Information: | Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Yustinus Sukarmin, M.S. |
Uncontrolled Keywords: | medicane ball, resitance band, throw in, kekuatan otot lengan, sepak bola |
Subjects: | Olahraga |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Ilmu Keolahragaan |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 26 Jan 2024 06:17 |
Last Modified: | 26 Jan 2024 06:17 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/80183 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |