PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PADA MATERI BANGUN RUANG KELAS V SEKOLAH DASAR

Raisah, Nur (2024) PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SHARE TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS PADA MATERI BANGUN RUANG KELAS V SEKOLAH DASAR. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi.

[img] Text
Nur Raisah.pdf
Restricted to Registered users only

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan membuktikan pengaruh model cooperative learning tipe think pair share terhadap kemampuan komunikasi matematis pada siswa kelas V SD Muhammadiyah Bantul Kota. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian menggunakan penelitian quasi eksperimental dengan rancangan pretest post-test nonequivalent control group design. Populasi penelitian ini berjumlah 105 siswa yang tersebar dalam 4 kelas. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Sampel penelitian sebanyak 52 siswa yang terdiri dari 26 kelompok eksperimen dan 26 siswa kelompok kontrol. Kelompok eksperimen diberikan perlakuan dengan model cooperative learning tipe think pair share, sedangkan kelompok kontrol menggunakan model direct instruction. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu tes, dokumentasi, dan observasi. Instrumen penelitian berupa soal tes kemampuan komunikasi matematis dan lembar bservasi. Analisis data yang digunakan adalah uji independent sample t-test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan model cooperative learning tipe think pair share terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa kelas V SD Muhammadiyah Bantul Kota. Kata Kunci: model cooperative learning tipe think pair share, kemampuan komunikasi matematis, siswa sekolah dasar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 05 Jan 2024 06:58
Last Modified: 05 Jan 2024 06:58
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/79912

Actions (login required)

View Item View Item