Meikahani, Ranintya (2023) Pengembangan Model Aktivitas Jasmani Berbasis Gerak Berirama untuk Meningkatkan Kesadaran Ritmik dan Keseimbangan bagi Siswa Sekolah Dasar Kelas II. S3 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.
|
Text
fulltext_ranintya meikahani_20608261019.pdf Download (24MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengembangkan model aktivitas jasmani berbasis gerak berirama untuk meningkatkan kesadaran ritmik dan keseimbangan bagi siswa sekolah dasar kelas II, 2) mengetahui kelayakan model yang dikembangkan, 3) mengetahui keefektifan model yang dikembangkan, 4) mengetahui kepraktisan model yang dikembangkan. Penelitian ini merupakan penelitian Borg & Gall yang terdiri dari 10 langkah pelaksanaan sebagai berikut: (1) pengumpulan informasi, (2) perencanaan produk, (3) penyusunan draf awal, (4) uji coba skala kecil), (5) revisi produk, (6) uji coba skala besar, (7) revisi produk, (8) uji efektivitas, (9) revisi produk akhir, (10) desiminasi. Penelitian dilaksanakan di delapan sekolah dasar di Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan 39 siswa pada uji coba skala kecil, 89 siswa pada uji coba skala besar, dan 31 siswa pada uji efektivitas. Instrumen pengumpulan data menggunakan angket, standing stork test, dan rubrik penilaian. Analisis uji validasi menggunakan aiken dan reliabilitas menggunakan Cronbach’s Alpha, sementara analisis kelayakan dan keefektivan menggunakan deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menghasilkan (1) Model yang terdiri dari 11 gerakan latihan pemanasan, 25 gerakan latihan inti, dan 6 gerakan latihan pendinginan yang dituangkan dalam video dan buku panduan. (2) Hasil uji validasi ahli materi dinyatakan layak dengan rerata 15,71 dan ahli media layak dengan rerata 9,33. Hasil uji reliabilitas validasi ahli materi yaitu sebesar 0.911, dan hasil uji reliabilitas angket validasi ahli media sebesar 0.938. Dengan demikian dapat dinyatakan konstruksi model yang dikembangkan valid dan reliabel. (3) Hasil uji efektivitas menunjukkan bahwa nilai signifikansi pada kesadaran ritmik dan keseimbangan kurang dari 0,05 (p<0,05), maka dapat diartikan terdapat perbedaan yang signifikan saat pretest dan posttest. (4) Hasil uji kepraktisan produk didapatkan kepraktisan produk sebesar 99,25%. Dengan demikian, model yang dikembangkan layak, efektif, dan praktis digunakan bagi siswa sekolah dasar kelas II untuk meningkatkan kesadaran ritmik dan keseimbangan.
Item Type: | Thesis (S3) |
---|---|
Additional Information: | Promotor: Prof. Dr. Sumaryanti, M.S. Kopromotor: Prof. Dr. Pamuji Sukoco, M.Pd. |
Uncontrolled Keywords: | model, aktivitas jasmani, gerak berirama, kesadaran ritmik, keseimbangan |
Subjects: | Olahraga |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Ilmu Keolahragaan |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 29 Dec 2023 08:03 |
Last Modified: | 29 Dec 2023 08:03 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/79885 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |