Pengaruh Pengetahuan Dunia Kerja, Praktik Kerja Lapangan, dan Efikasi Diri terhadap Kesiapan Kerja Siswa Sekolah Menengah Kejuruan di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kurniawati, Ari and Pardjono, Pardjono (2023) Pengaruh Pengetahuan Dunia Kerja, Praktik Kerja Lapangan, dan Efikasi Diri terhadap Kesiapan Kerja Siswa Sekolah Menengah Kejuruan di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. S2 thesis, Sekolah Pascasarjana.

[img] Text
tesis-ari kurniawati-20702251017.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)

Abstract

enelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh langsung dan pengaruh tidak langsung pengetahuan dunia kerja, praktik kerja lapangan, dan efikasi diri terhadap kesiapan kerja siswa sekolah menengah kejuruan (SMK) di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian ini adalah penelitian ex-post facto yang menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini dilakukan terhadap siswa kelas XII jurusan teknik instalasi tenaga listrik SMK di Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Sampel sejumlah 207 siswa ditentukan dengan teknik proportionate cluster random sampling. Data dikumpulkan dengan kuisioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis yang digunakan yaitu analisis jalur. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. (1) Pengetahuan dunia kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja siswa SMK, dengan nilai signifikansi (p) 0,021 dan T statistik 2,315. (2) Praktik kerja lapangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja, dengan nilai signifikansi (p) 0,000 dan T statistik 5,175. (3) Efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja, dengan nilai signifikansi (p) 0,000 dan T statistik 5,746. (4) Pengetahuan dunia bekerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap efikasi diri, dengan nilai signifikansi (p) 0,000 dan T tabel 3,710. (5) Pratik kerja lapangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap efikasi diri, dengan nilai signifikansi (p) 0,000 dan T statistik 5,435. (6) Pengetahuan dunia kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja yang dimediasi efikasi diri, dengan nilai signifikansi (p) 0,000 dan T statistik 3,264. (7) Praktik kerja lapangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja yang dimediasi efikasi diri, dengan nilai signifikansi (p) 0,000 dan T statistik 3,874. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengetahuan dunia kerja, praktik kerja lapangan dan efikasi diri berpengaruh pada kesiapan kerja sebesar 58,6% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Sedangkan pengetahuan dunia kerja dan praktik kerja lapangan berpengaruh pada efikasi diri sebesar 32,9% dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: efikasi diri, kesiapan kerja, pengetahuan dunia kerja, praktik kerja lapangan
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 04 Dec 2023 03:31
Last Modified: 04 Dec 2023 03:31
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/79705

Actions (login required)

View Item View Item