Pengaruh HICT dan Diet OCD Terhadap Berat Badan, Presentase Lemak dan Lingkar Perut Member Over Weight Fitness HSC UNY

Shodiq, Burhaan (2023) Pengaruh HICT dan Diet OCD Terhadap Berat Badan, Presentase Lemak dan Lingkar Perut Member Over Weight Fitness HSC UNY. S2 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.

[img]
Preview
Text
fulltext_burhaan shodiq_20711251047.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menganalisa perbedaan HICT Bodyweight dan HICT Gym Machine terhadap penurunan berat badan, presentase lemak dan lingkar perut, (2) Menganalisa perbedaan diet OCD Jendela 6 dan diet OCD jendela 8 terhadap penurunan berat badan, presentase lemak dan lingkar perut, (3) Menganlisa interaksi antara HICT dan diet OCD terhadap penurunan berat badan, presentase lemak dan lingkar perut. Jenis penelitian ini adalah eksperimen dengan menggunakan rancangan faktorial 2x2. Penelitian eksperimen ini menggunakan empat kelompok yang memperoleh perlakuan yang berbeda, yaitu pemberian latihan HICT Gym Machine dan diet OCD Jendela 8, pemberian latihan HICT Gym Machine dan diet OCD Jendela 6, latihan HICT Bodyweight dan diet OCD Jendela 8, pemberian HICT Bodyweight dan diet OCD Jendela 6. Sampel penelitian ini berjumlah 24 member Fitness HSC UNY orang yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan tes dan pengukuran dengan menggunakan instrumen timbangan injak, fat body monitor, dan waist ruler. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan formula MANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Tidak ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara latihan HICT Bodyweight dan HICT Gym Machine terhadap penurunan berat badan (p=0.385), persentase lemak (p=0.106 ) dan lingkar perut (p=0,887) karena nilai sig. > 0.05; (2) Ada pengaruh yang signifikan antara diet OCD Jendela 6 dan diet OCD jendela 8 terhadap penurunan berat badan (p=0.000) dan lingkar perut (p=0.029) karena nilai sig. < 0.05, akan tetapi tidak ada pengaruh yang signifikan pada indikator persentase lemak (p=0.117); (3) tidak ada interaksi yang signifikan antara latihan HICT Bodyweight dan HICT Gym Machine dan Diet OCD (Jendela 6 dan jendela 8) terhadap penurunan berat badan (p=0.601), presentase lemak (p=0.422), dan lingkar perut (p=0.962). Berdasarkan hasil analisis data dapat ditarik kesimpulan bahwa, kelompok yang paling tinggi (baik) dalam menurunkan berat badan, persentase lemak dan lingkar perut adalah kelompok A1B2 (HICT Bodyweight dan diet OCD jendela 8).

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Ahmad Nasrulloh, M.Or.
Uncontrolled Keywords: latihan, diet, overweight, gym, HICT, OCD
Subjects: Olahraga
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 31 Aug 2023 02:54
Last Modified: 31 Aug 2023 02:54
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/78612

Actions (login required)

View Item View Item