Hubungan antara Indeks Masa Tubuh, Aktivitas Fisik, dan Kualitas Tidur dengan Kebugaran Jasmani Peserta Didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman

Kurniawan, Irfan (2023) Hubungan antara Indeks Masa Tubuh, Aktivitas Fisik, dan Kualitas Tidur dengan Kebugaran Jasmani Peserta Didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman. S2 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.

[img]
Preview
Text
fulltext_irfan kurniawan, s.pd.jas_21633251018.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Hubungan antara IMT dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman, (2) Hubungan antara aktivitas fisik dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman, (3) Hubungan antara kualitas tidur dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman, (4) Hubungan antara IMT, aktivitas fisik, dan kualitas tidur dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman. Jenis penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman yang berjumlah 744 peserta didik, yang diambil menggunakan Purposive sampling. Instrumen IMT menggunakan timbangan berat badan dan tinggi badan menggunakan stadiometer, aktivitas fisik menggunakan PAQ A, kualitas tidur menggunakan PSQI, dan kebugaran jasmani menggunakan TKJI usia 16 19 tahun. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada hubungan yang signifikan antara IMT dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman, dengan sumbangan efektif sebesar 4,29%. (2) Ada hubungan yang signifikan antara aktivitas fisik dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman, dengan sumbangan efektif sebesar 46,34%. (3) Ada hubungan yang signifikan antara kualitas tidur dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman, dengan sumbangan efektif sebesar 2,27%. (4) Ada hubungan yang signifikan antara IMT, aktivitas fisik, dan kualitas tidur dengan kebugaran jasmani peserta didik di SMA Negeri 2 Ngaglik Kabupaten Sleman, dengan sumbangan efektif sebesar 53,40%. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara IMT, aktivitas fisik, dan kualitas tidur secara bersama-sama dengan kebugaran jasmani.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Dr. Hari Yuliarto, M.Kes.
Uncontrolled Keywords: IMT, aktivitas fisik, kualitas tidur, kebugaran jasmani
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 24 May 2023 03:02
Last Modified: 24 May 2023 03:02
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/77847

Actions (login required)

View Item View Item