PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI STATISTIKA SISWA KELAS IV

Ramdhani, Dinar Fitri (2022) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI STATISTIKA SISWA KELAS IV. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
18105244013 _Dinar Fitri Ramdhani.pdf
Restricted to Registered users only

Download (275kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) terhadap peningkatan hasil belajar matematika materi statistika siswa kelas IV SD Negeri Demangan, Kota Yogyakarta. Metode penelitian dilakukan melalui pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian adalah quasi experimental dengan desain nonequivalent control group design. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri Demangan, Kota Yogyakarta. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis yang berbentuk pilihan ganda yaitu pre-test dan post-test.. Kesahihan instrumen penelitian ini diperoleh melalui uji validitas dan uji reliabilitas. Teknik analisis data yaitu menggunakan Uji Normalitas dan Uji Homogenitas, sedangkan untuk uji hipotesis menggunakan t-test dan effect size. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) berpengaruh terhadap pembelajaran matematika kelas IV jika dibandingkan dengan model pembelajaran discovery. Hal ini sesuai dengan hasil nilai rata-rata post-test kelas eksperimen adalah 81,2 dan kelas kontrol 60,2. Hasil uji t-test juga menunjukkan bahwa nilai signifikansi yaitu sig. (2 tailed) adalah 0,000 dimana nilai tersebut < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara nilai post-test kelas kontrol dan kelas eksperimen. Hasil uji effect size sebesar 1,806 menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang besar dari penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD terhadap peningkatan hasil belajar matematika materi statistika siswa kelas IV di SD Negeri Demangan .

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran Kooperatif, Student Team Achievement Division (STAD), Peningkatan Hasil Belajar Matematika
Subjects: Pendidikan > Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 09 May 2023 03:52
Last Modified: 09 May 2023 03:52
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/77705

Actions (login required)

View Item View Item