EVALUASI PEMBELAJARAN BERBASIS PLATFORM GOOGLE CLASSROOM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DARING UNTUK SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI DI KOTA YOGYAKARTA

IMATINDRO, MIKAEL KONSFRAT (2022) EVALUASI PEMBELAJARAN BERBASIS PLATFORM GOOGLE CLASSROOM SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN DARING UNTUK SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI DI KOTA YOGYAKARTA. S2 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
mikael konsfrat imatindro_20707251021.pdf
Restricted to Registered users only

Download (224kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pemanfaatan Google Classroom sebagai media pembelajaran Daring untuk siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri di kota Yogyakarta berdasarkan konteks, masukan, proses, dan produk. Model evaluasi yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah model CIPP (Context, Input, Process, Product). Subjek penelitian ini adalah guru dan peserta didik di sembilan SMA Negeri di kota Yogyakarta. Teknik sampling menggunakan purposive sampling, dengan guru 18 orang dan peserta didik 90 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu menggunakan reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data dengan menggunakan triangulasi sumber. Hasil Penelitian secara umum menunjukkan bahwa program terlaksana dengan baik, hal ini dilihat dari beberapa aspek, (1). Pada aspek konteks dikatakan baik, karena sesuai kebutuhan guru dan siswa serta tujuan program sesuai dengan kebutuhan siswa (2). Aspek input dikatakan baik, Pendidik/guru sudah memiliki kompetensi di bidangnya dan berpengalaman dalam pendidikan. Kemudian peserta didik antusias dengan pembelajaran daring. Kurikulum yang digunakan sudah sesuai dengan kurikulum yang berlaku yaitu Kurikulum khusus masa pandemi atau disebut juga kurikulum darurat. Selain itu RPP yang digunakan guru sudah sesuai dengan ketentuan yang berlaku yaitu model RPP 1 lembar. Selanjutnya sarana dan prasarana yang tersedia memberikan manfaat pada guru dan siswa dan ada juga bantuan kuota internet yang membantu walaupun jumlahnya belum sepenuhnya mencukupi. (3) Pada aspek proses dikatakan baik, karena Guru dan siswa sudah memenuhi syarat pelaksanaan proses pembelajaran. Kemudian guru juga sudah memanfaatkan Google Classroom dengan baik dalam proses pembelajaran dan respon siswa dalam pembelajaran Daring menggunakan Google Classroom secara umum berjalan dengan baik. Kemudian guru dan siswa sudah mampu mengatasi hambatan pembelajaran Daring dengan cara ataupun dengan langkah alternatifnya masing-masing. Sarana dan parasana sudah berfungsi dengan baik serta keberadaan tenaga SDM memudahkan dalam membantu proses pembelajaran Daring menggunakan Google Classroom. (4). Pada aspek produk dikatakan baik, karena program berhasil tercapai sesuai dengan tujuan awal yakni terlaksanannya pengalaman belajar yang bermakna bagi siswa. Penggunaan Google Classroom sebagai media pembelajaran Daring memberikan keterampilan dan pengetahuan baru baik bagi siswa maupun guru. Kemudian Google Classroom cukup efektif sebagai media pembelajaran Daring.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Evaluation, CIPP, Google Classroom, Online Learning
Subjects: Pendidikan > Teknologi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 31 Mar 2023 05:50
Last Modified: 31 Mar 2023 05:50
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/77333

Actions (login required)

View Item View Item