PENGEMBANGAN DESAIN PEMBELAJARAN EKSTRAKURIKULER ROBOTIKA SD UNGGULAN AISYIYAH BANTUL

Aji, Ibnu Restu (2022) PENGEMBANGAN DESAIN PEMBELAJARAN EKSTRAKURIKULER ROBOTIKA SD UNGGULAN AISYIYAH BANTUL. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
fulltext_ibnu restu aji_13105241024.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) menghasilkan produk, (2) mendeskripsikan langkah pengembangan produk, dan (3) menilai kelayakan produk desain pembelajaran ekstrakurikuler robotika SD Unggulan Aisyiyah Bantul. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan mengadopsi model Borg & Gall. Subjek penelitian kepala sekolah, koordinator, dan guru ekstrakurikuler robotika. Teknik dan instrumen pengumpulan data dengan wawancara dan kuisioner. Analisis data menggunakan kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian deskripsi langkah pengembangan produk desain pembelajaran ekstrakurikuler robotika SD Unggulan Aisyiyah Bantul: pertama penelitian dan pengumpulan informasi yaitu melakukan studi pendahuluan dan pengumpulan materi dengan wawancara; kedua perencanaan yaitu perumusan desain pembelajaran model Dick & Carey dan penyusunan kerangka dokumen; ketiga mengembangkan produk awal yaitu pengembangan dokumen dan penilaian ahli; keempat uji coba lapangan awal yaitu penilaian oleh kepala sekolah; kelima revisi produk utama yaitu perbaikan dari uji coba lapangan awal; keenam uji coba lapangan utama yaitu penilaian oleh koordinator ekstrakurikuler; ketujuh revisi produk operasional yaitu perbaikan dari uji coba lapangan utama; kedelapan uji coba lapangan operasional yaitu penilaian oleh guru ekstrakurikuler; dan kesembilan revisi produk akhir yaitu perbaikan terakhir. Tingkat kelayakan desain pembelajaran ekstrakurikuler robotika SD Unggulan Aisyiyah Bantul: uji validitas ahli desain (3,61/layak), ahli materi (3,45/layak), penilaian kepala sekolah (3,71/layak), koordinator (3,67 layak), dan guru ekstrakurikuler (3,80/layak). Berdasarkan langkah pengembangan dan penilaian yang diberikan maka produk desain pembelajaran ekstrakurikuler robotika dinyatakan layak.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: desain pembelajaran, pengembangan Borg & Gall, ekstrakurikuler robotika
Subjects: Pendidikan > Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Teknologi Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 27 Mar 2023 03:42
Last Modified: 27 Mar 2023 03:42
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/77204

Actions (login required)

View Item View Item