KOMPETENSI PROFESIONAL GURU SMP Se-KECAMATAN DANUREJAN YOGYAKARTA

Tri Ratna Prafitri Sari, Tri Ratna Prafitri Sari (2020) KOMPETENSI PROFESIONAL GURU SMP Se-KECAMATAN DANUREJAN YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
fulltext_tri ratna prafitri sari_13101241010.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kondisi kompetensi profesional guru SMP Se-Kecamatan Danurejan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Variabel penelitian ini adalah penelitian tunggal, yaitu kompetensi profesional guru SMP. Subjek dan lokasi penelitian ini adalah guru SMP di Kecamatan Danurejan, dengan jumlah populasi 122 guru, dan sampel 90 responden. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket tertutup. Teknik sampel pada penelitian ini Cluster Probability Sampling. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif, dimana peneliti melakukan teknik analisis data dengan langkah sebagai berikut: Data penelitian yang diperoleh disusun dalam tabel menggunakan Microsoft Excel, kemudian dilakukan Uji Validitas dan Uji Reliabilitas menggunakan IBM SPSS Statistics 20.0 for Windows, berdasarkan hasil analisis hasil uji validitas menunjukkan sebanyak 32 butir pernyataan pada angket dinyatakan valid, dan nilai Alpha Cronbach’s sebesar 0.980 sehingga dinyatakan reliabel, selanjutnya menghitung distribusi frekuensi dan menetapkan kecenderungan nilai variabel/subvariabel, kemudian penarikkan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan kondisi kompetensi profesional guru SMP SeKecamatan Danurejan mencapai rata-rata skor sebesar 85,22 sehingga tergolong pada kategori baik. Kompetensi profesional guru dapat dikembangkan dengan mengikuti kegiatan MGMP, workshop, pembinaan, mengikuti berita, bekerja sama dengan teman sejawat, diklat, seminar, belajar jarak jauh, membaca dan menulis jurnal. Kendala yang kerap dihadapi yaitu waktu, beban kerja, biaya, dan rendahnya motivasi guru. Saran yang dapat disampaikan yaitu pengaturan jadwal mengajar guru dengan baik agar tidak bentrok dengan pelaksanaan kegiatan pengembangan kompetensi profesional guru. Kepala sekolah dapat menerapkan manajemen stress kerja guru agar dapat menanggulangi stres kerja guru.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi profesional guru
Subjects: Pendidikan > Manajemen Pendidikan
Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 15 Nov 2022 05:35
Last Modified: 15 Nov 2022 05:35
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/75114

Actions (login required)

View Item View Item