Mufti, Rizki Dyah Ari (2022) PENGEMBANGAN E-MODUL MUATAN IPA MATERI SISTEM PENCERNAAN MANUSIA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN PADA SISWA KELAS V SD NEGERI PANGGANG SEDAYU BANTUL. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.
Text
Rizki Dyah Ari Mufti.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan e-modul pembelajaran yang layak untuk meningkatkan pemahaman materi sistem pencernaan manusia pada siswa kelas V SD Negeri Panggang Sedayu. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan dengan menggunakan model Four D (4-D) dengan 3 langkah, yaitu: 1) define, 2) design, dan 3) development. Tahapan yang dilalui dalam define adalah analisis awal, analisis peserta didik, analisis tugas, analisis konsep, dana analisis tujuan pembelajaran. Tahapan yang dilalui dalam design adalah penyusunan tes, pemilihan bahan ajar, pemilihan format, dan desain awal. Tahapan yang dilalui dalam development adalah uji kelayakan/validasi ahli, uji coba, dan revisi. Subjek uji coba yaitu 22 siswa kelas V SD Negeri Panggang Sedayu. Uji coba dilaksanakan serentak dalam satu kelas. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, angket, dan tes. Analisis data dengan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan: 1) e-modul pembelajaran dikembangkan dengan menggunakan model Four D (4-D), 2) e-modul pembelajaran layak digunakan sebagai media untuk meningkatkan pemahaman siswa mengenai sistem pencernaan manusia pada siswa kelas V SD Negeri Panggang Sedayu, terbukti dari hasil validasi ahli materi mendapatkan hasil akhir 95,2% (sangat layak), hasil validasi ahli media mendapatkan hasil akhir 86% (sangat layak). Hasil kepraktisan ditinjau dari respon guru mendapatkan hasil 100% dan kepraktisan ditinjau dari respon siswa mendapatkan hasil 95%. Selain itu, hasil pre test dan post test pada uji coba, nilai siswa mengalami peningkatan sebesar 34 poin dengan perhitungan N-Gain sebesar 0,8 (tinggi). Kata kunci: e-modul pembelajaran, sistem pencernaan manusia
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Pengetahuan Alam Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Admin PGSD FIP |
Date Deposited: | 08 Nov 2022 07:22 |
Last Modified: | 08 Nov 2022 07:22 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/74981 |
Actions (login required)
View Item |