EVALUASI PENYELENGGARAAN PROGRAM PEMINATAN BAHASA DAN BUDAYA DI SMA NEGERI 2 WONOGIRI

Rositha, Monica Desy (2018) EVALUASI PENYELENGGARAAN PROGRAM PEMINATAN BAHASA DAN BUDAYA DI SMA NEGERI 2 WONOGIRI. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
fulltext_monica desy rositha_14101241052.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengevaluasi dan mendeskripsikan penyelenggaraan program Peminatan Bahasa dan Budaya di SMA Negeri 2 Wonogiri. Penelitian ini merupakan penelitian evaluasi dengan pendekatan kualitatif dan model evaluasi CIPP. Sampel penelitian dipilih dengan teknik purposive sampling. Analisis data menggunakan model yang dikembangkan Miles, Huberman, & Saldana yaitu kondensasi data, sajian data, dan gambaran dan verifikasi simpulan. Uji keabsahan data menggunakan uji kredibilitas dengan triangulasi teknik, dan triangulasi sumber. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) konteks (tujuan sekolah telah dirumuskan sesuai tujuan pendidikan nasional, tujuan program ialah memfasilitasi minat siswa pada bidang bahasa dan budaya, kurikulum peminatan sesuai dengan aturan Kurikulum 2013 namun pemilihan mata pelajaran lintas minat belum sesuai dengan prosedur), 2) masukan (PPDB diselenggarakan sesuai ketentuan penyelenggaraan PPDB di Provinsi Jawa Tengah, penempatan peserta didik berdasarkan minat peserta didik dan tanpa rekomendasi Guru BK SMP, guru dan fasilitas yang tersedia sudah cukup lengkap), 3) proses (peserta didik mendapatkan pembinaan kesesuaian peminatan, pembelajaran sesuai dengan RPP, pemanfaatan fasilitas belum maksimal), 4) produk; (hasil pembelajaran siswa berdasarkan jumlah rata-rata nilai rapor kelas XII dan hasil UN dalam kurun waktu tiga tahun terakhir fluktuatif, kurangnya prestasi peserta didik, mayoritas peserta didik ingin mengambil studi yang relevan di Perguruan Tinggi dan berminat pada bidang karier yang relevan di masa depan).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: evaluasi program, peminatan bahasa dan budaya
Subjects: Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 06 Oct 2022 01:16
Last Modified: 06 Oct 2022 01:16
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/74556

Actions (login required)

View Item View Item