PERAN CELEBRITY ENDORSER TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN DIMEDIASI BRAND IMAGE PADA PENGGEMAR K-POP DI YOGYAKARTA

Febriana, Tia Monita (2022) PERAN CELEBRITY ENDORSER TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN DIMEDIASI BRAND IMAGE PADA PENGGEMAR K-POP DI YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
4. skripsi_Tia Monita Febriana _16112141006.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Celebrity endorser merupakan public figure yang mengiklankan suatu produk yang bertujuan untuk menarik konsumen. Salah satu produk yang menggunakan celebrity endorser dalam iklan mereka yaitu Neo Coffee yang diiklankan oleh Lucas “WayV”. Celebrity endorser diharapkan dapat membawa dampak yang positif bagi brand image produk. Calon konsumen dapat tertarik dengan brand image yang positif dan dapat mengambil keputusan untuk membeli produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran celebrity endorser terhadap keputusan pembelian dimediasi oleh brand image. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling. Kriteria sampel yaitu penggemar artis Korea khususnya NCT, pernah menonton iklan Neo Coffee Lucas ‘WayV’, pernah membeli produk Neo Coffee Lucas ‘WayV’, berusia remaja (12- 24 tahun) dan tinggal di Yogyakarta. Jumlah subjek dalam penelitian ini yaitu 100 subjek. Pengambilan data dilakukan dengan mungganakan kuesioner yang disebar melalui google form yang diisi secara sukarela. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis Path. Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan antara celebrity endorser dan brand image dengan nilai p=0,000 < α 0,05, brand image berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai p=0,000 < α 0,05, celebrity endorser tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai p=0,187 > α 0,05. Pengaruh langsung antara celebrity endorser dan keputusan pembelian lebih kecil yaitu sebesar 0,131 daripada pengaruh tidak langsung yaitu 0,452. Brand image mampu memediasi antara celebrity endorser dan keputusan pembelian. Kata kunci: Keputusan pembelian, brand image, celebrity endorser

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Filsafat. Psikologi. Agama > Psikologi
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Psikologi
Depositing User: Jurusan Psikologi
Date Deposited: 04 Oct 2022 05:39
Last Modified: 04 Oct 2022 05:39
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/74531

Actions (login required)

View Item View Item