HUBUNGAN SELF-COMPASSION DENGAN FUTURE ORIENTATION PADA MAHASISWA DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Afiyani, Nurul Dwi (2022) HUBUNGAN SELF-COMPASSION DENGAN FUTURE ORIENTATION PADA MAHASISWA DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
4. Nurul Dwi Afiyani_17112144024.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Tugas perkembangan mahasiswa sebagai dewasa dini antara lain menentukan visi masa depan dalam hal karir dan keluarga atau future orientation. Tidak semua mahasiswa mampu memiliki future orientation yang memadai. Di sisi lain, diperlukan juga self-compassion agar mahasiswa lebih adaptif saat menghadapi kegagalan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan self-compassion dengan future orientation pada mahasiswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasional. Subjek penelitian merupakan 142 mahasiswa yang berasal dari perguruan tinggi di Daerah Istimewa Yogyakarta yang berusia 18-25 tahun. Pengumpulan data menggunakan metode kuesioner dengan instrumen yang digunakan yaitu skala self-compassion dan future orientation. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis uji korelasi Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan terdapat keterkaitan yang positif antara selfcompassion dan future orientation pada mahasiswa dengan nilai r = 0,470 dan a = 0,000 (p <0,05). Artinya, semakin tinggi skor self-compassion dapat dikaitkan dengan tingginya future orientation dan semakin rendah skorself-compassion dapat dikaitkan dengan rendahnya future orientation. Sumbangan efektif self-compassion dan future orientation sebesar 22,1%, dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Kata kunci: self-compassion, future orientation, mahasiswa

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Filsafat. Psikologi. Agama > Psikologi
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Psikologi
Depositing User: Jurusan Psikologi
Date Deposited: 10 Aug 2022 06:20
Last Modified: 10 Aug 2022 06:20
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/73831

Actions (login required)

View Item View Item