Almasah, Salma Ardiani (2022) Pemahaman Peserta Didik Terhadap Materi Pembelajaran Beladiri Pencak Silat Kelas VII Mata Pelajaran PJOK di SMPN 1 Sewon. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.
|
Text
fulltext_salma ardiani almasah_18601241005.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman peserta didik terhadap materi pembalajaran beladiri pencak silat mata pelajaran PJOK di SMPN 1 Sewon. Penelitian menggunakan desain penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survei dalam bentuk tes. Tes dilakukan melalui pengisian google form setelah melakukan classmeeting. Populasi penelitian ini adalah kelas VII SMPN 1 Sewon dengan jumlah 224 peserta didik. Pengambilan sampel yang digunakan adalah proportionate stratified random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes soal dengan pilihan ganda. Hasil uji coba validitas instrumen kepada peserta didik 21 soal dinyatakan valid dan 11 soal di nyatakan tidak valid. Uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach’s sebesar 0.722. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data presentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat pemahaman peserta didik terhadap materi pembelajaran beladiri pencak silat mata pelajaran PJOK kelas VII SMPN 1 Sewon dalam kategori “sangat tinggi” sebesar 32% (14 peserta didik), kategori “tinggi” sebesar 45% (20 peserta didik), kategori “sedang” 11% (5 peserta didik), kategori “rendah” 11% (5 peserta didik), dan kategori “sangat rendah” sebesar 0% (0 peserta didik).
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | Dosen Pembimbing: Nur Rohmah Muktiani, M.Pd. |
Uncontrolled Keywords: | pemahaman, pencak silat, peserta didik kelas VII |
Subjects: | Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR) |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 10 Aug 2022 01:25 |
Last Modified: | 10 Aug 2022 01:25 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/73813 |
Actions (login required)
View Item |