Perbandingan Produktivitas Floating Service dan Jump Floating Service Tim Bola Voli Putri Asia dengan Kawasan Eropa dan Amerika Pada Olimpiade Tokyo 2020

Ningrum, Theodora Panggih Patma (2022) Perbandingan Produktivitas Floating Service dan Jump Floating Service Tim Bola Voli Putri Asia dengan Kawasan Eropa dan Amerika Pada Olimpiade Tokyo 2020. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
fulltext_theodora panggih patma ningrum_18602241049.pdf

Download (18MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis produktivitas floating service dan jumping service tim bola voli putri dari Benua Asia, Eropa, dan Amerika pada Olimpiade Tokyo 2020. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif persentase. Penelitian ini menggunakan metode survei dan pengamatan oleh juri melalui dokumen video. Populasi penelitian ini adalah seluruh tim bola voli putri pada Olimpiade Tokyo 2020. Sampel diambil menggunakan teknik probability sampling dengan sistem undian. Sampel yang diteliti pada penelitian ini yaitu tim bola voli putri Korea Selatan dan China yang mewakili sampel dari Benua Asia, Kemudian dari Benua Eropa yaitu tim bola voli Serbia dan Italia, Sedangkan dari Benua Amerika yaitu tim bola voli Amerika Serikat dan Brasil. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa indikator penskoran produktivitas service untuk floating service dan jumping service. Hasil Penelitian ini didapatkan bahwa produktivitas floating service tim bola voli putri Benua Asia lebih tinggi dari tim bola voli dari Benua Eropa dan Amerika, baik untuk jenis floating service tanpa lompatan dan floating service dengan lompatan. Sedangkan untuk produktivitas jumping service tim bola voli dari Benua Asia lebih rendah dari tim nasional bola voli Benua Eropa dan Amerika.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Dr. Fauzi, M.Si.
Uncontrolled Keywords: produktivitas service, floating service, jumping service
Subjects: Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 08 Aug 2022 01:17
Last Modified: 08 Aug 2022 01:17
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/73782

Actions (login required)

View Item View Item