Pengembangan Alat Latihan Patching Box pada Cabang Olahraga Pencak Silat

Hardiansyah, Reza (2022) Pengembangan Alat Latihan Patching Box pada Cabang Olahraga Pencak Silat. S2 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
fulltext_reza hardiansyah_20711259001.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan desain patcing box menurut para ahli, produk patching box yang layak dan produk patching box yang efektif digunakan sebagai alat latihan pencak silat. Penelitian pengembangan ini mengacu pada model pengembangan yang dilakukan oleh Borg & Gall dan dimodifikasi oleh Sugiyono menjadi dua tahap, yaitu tahap pra-pengembangan yaitu studi pendahuluan/analisis kebutuhan dan tahap pengembangan yaitu pengembang produk awal, uji validasi ahli, revisi produk, uji coba kelomok kecil, uji coba kelompok besar, revisi produk, uji efektivitas, produk operasional. Sampel penelitian atau subjek uji dalam penelitian ini terdiri dari 5 atlet uji kelompok kecil, 10 atlet uji kelompok besar, serta 5 atlet uji efektivitas. Hasil penelitian berdasarkan validasi ahli, uji coba produk, dan uji efektivitas menunjukkan bahwa validasi ahli materi memberikan penilaian total 88%, validasi media memberikan total penilaian 90%, validasi ahli praktisi memberikan total penilaian 91%. Hasil uji coba skala kecil memperoleh nilai rerata 63,6 dengan nilai presentase 84,8% dan uji coba skala besar memperoleh nilai rerata 65,5 dengan nilai presentase 87,3%. Hasil uji validasi ahli serta uji coba produk masuk dalam kategori sangat baik. Dari hasil uji efektivitas menunjukkan bahwa produk patching box yang dikembangkan memiliki nilai yang lebih tinggi yaitu dengan selisih nilai 21. Berdasarkan hasil uji validasi, uji coba produk, dan uji efektivitas maka dapat disimpulkan bahwa pengembangan alat latihan patching box cabang olahraga pencak silat dinyatakn layak dan efektif digunakan sebagai alat latihan teknik tendangan dan pukulan cabang olahraga bela diri pencak silat.

Item Type: Thesis (S2)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Panggung Sutapa, M.S.
Uncontrolled Keywords: pengembangan alat, patching box, pencak silat
Subjects: Olahraga
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 18 Jul 2022 04:41
Last Modified: 18 Jul 2022 04:41
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/73661

Actions (login required)

View Item View Item