Model Problem-Based Learning Berbantuan Aplikasi E-komik Lima Domain Sains untuk Meningkatkan Higher Order Thinking Skills Siswa.

Saputro, Anip Dwi and Wilujeng, Insih (2021) Model Problem-Based Learning Berbantuan Aplikasi E-komik Lima Domain Sains untuk Meningkatkan Higher Order Thinking Skills Siswa. S3 thesis, Program Pascasarjana.

[img] Text
disertasi-anip dwi saputro-16703261053.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan model problem-based learning (PBL) berbantuan aplikasi e-komik lima domain sains yang layak digunakan pada pembelajaran sains, (2) mengetahui keefektifan model yang dihasilkan tersebut dalam meningkatkan HOTS siswa, dan (3) mengetahui kepraktisan model yang dihasilkan dalam pembelajaran sains dalam meningkatkan HOTS siswa. Desain model pengembangan menggunakan langkah Borg & Gall (1987), yang meliputi; 1) studi pendahuluan, 2) tahap perencanaan, 3) pengembangan produk awal, 4) uji coba awal/uji coba lapangan produk awal, 5) revisi produk, 6) uji coba tahap i/uji coba lapangan produk utama, 7) revisi produk, 8) uji coba tahap ii/uji coba lapangan operasional, 9) revisi akhir, dan 10) deseminasi melalui seminar hasil penelitian. Subjek penelitian adalah siswa kelas 7 SMP/MTsN di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur tahun ajaran 2019/2020. Data dikumpulkan menggunakan kuisioner, instrumen lembar validasi pedoman model dan media pembelajaran, lembar validasi silabus dan RPP, lembar observasi keterlaksanaan, dan instrumen untuk menilai HOTS. Data dianalisis secara deskriptif dan statistik inferesial. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. (1) Prototipe model PBL berbantuan aplikasi e-komik lima domain sains yang dihasilkan terdiri dari: a) buku model PBL berbantuan aplikasi e-komik lima domain sains, b) buku panduan model PBL berbantuan aplikasi e-komik lima domain sains bagi guru, dan c) aplikasi e-komik lima domain sains. Karakteristik model PBL berbantuan aplikasi e-komik lima domain sains adalah model yang dikembangkan berdasarkan hasil integrasi antara model PBL, e-komik dan lima domain sains yang digunakan untuk meningkatkan HOTS siswa dalam menyelesaikan masalah nyata pada pembelajaran sains di sekolah menengah pertama dan madrasyah tsanawiyah dan kehidupan sehari-hari. Model PBL yang dikembangkan tersebut dinyatakan layak digunakan berdasarkan penilaian ahli dan praktisi dibidang pembelajaran sains/IPA. Kualitas validitas produk model pembelajaran tersebut secara keseluruhan berkategori sangat valid dan reliabel. (2) Model PBL yang dikembangkan tersebut efektif digunakan untuk meningkatkan HOTS siswa pada pembelajaran sains di sekolah menengah pertama dengan tema pemanasan global. Efektivitas produk model pembelajaran hasil pengembangan terlihat dengan adanya perbedaan yang signifikan antara pembelajaran dengan model PBL berbantuan aplikasi e-komik lima domain sains dibandingkan dengan model pembelajaran sains yang biasa digunakan guru di sekolah. (3) Model PBL yang dikembangkan dinyatakan sangat praktis digunakan untuk meningkatkan HOTS siswa pada pembelajaran sains di sekolah menengah pertama tema pemanasan global berdasarkan hasil uji kepraktisan dan keterlaksanaan model terhadap guru dan siswa.

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: e-komik, ketrampilan berpikir tingkat tinggi, lima domain sains, model PBL
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 10 Jun 2022 02:55
Last Modified: 10 Jun 2022 02:55
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/73345

Actions (login required)

View Item View Item