THE IMPACT OF RETIREMENT AND SOCIAL CAPITAL ON MENTAL HEALTH OF ELDERLY INDIVIDUALS IN INDONESIA

NIZEYUMUKIZA, EMMANUEL (2020) THE IMPACT OF RETIREMENT AND SOCIAL CAPITAL ON MENTAL HEALTH OF ELDERLY INDIVIDUALS IN INDONESIA. S2 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
emmanuel.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengungkapkan apakah pensiun dan kapital sosial secara terpisah dan secara bersama-sama dapat memprediksi kesehatan mental orang lanjut usia di Indonesia. Penelitian ini adalah studi ex-post facto yang menggunakan data dari Survei Kehidupan Keluarga Indonesia gelombang ke-5 (IFLS5), yang berlangsung pada akhir 2014 dan awal 2015. Dengan menggunakan stratified sampling, IFLS5 mengumpulkan informasi dari 50.148 individu dari 16.204 rumah tangga. Sampel penelitian ini terbatas pada 5.963 orang berusia 56 tahun ke atas. Temuan penelitian ini adalah sebagai berikut. (1) Pensiun berhubungan negatif dengan kesehatan mental di usia tua di Indonesia. Artinya, mereka yang sudah pensiun mengalami peningkatan gejala depresi dibandingkan dengan mereka yang berusia sama yang tetap bekerja. (2) Baik kapital sosial kognitif maupun struktural berhubungan positif dengan kesehatan mental orang tua di Indonesia. Artinya, mereka yang melaporkan kapital sosial tinggi mengalami penurunan gejala depresi. (2) Secara bersama-sama, pensiun dan kapital sosial dapat memprediksi kesehatan mental, bahkan setelah mengendalikan variabel perancu. Namun, kapital sosial struktural tidak mencapai signifikansi statistik. Studi ini mengusulkankan bahwa peningkatan kepercayaan lingkungan dan memfasilitasikan orang tua untuk berpartisipasi lebih sering dalam kegiatan- kegiatan sosial dapat meningkatkan kesehatan mental mereka, terutama dalam kehidupan di masa pensiun.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Filsafat. Psikologi. Agama > Psikologi
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Psikologi
Depositing User: Jurusan Psikologi
Date Deposited: 09 Jun 2022 04:43
Last Modified: 09 Jun 2022 04:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/73312

Actions (login required)

View Item View Item