Pengaruh Assessment for Learning dalam meningkatkan keefektifan proses pembelajaran dan hasil pembelajaran matematika di Sekolah Dasar.

Yusron, Eri and Sudiyatno, Sudiyatno (2020) Pengaruh Assessment for Learning dalam meningkatkan keefektifan proses pembelajaran dan hasil pembelajaran matematika di Sekolah Dasar. S2 thesis, Program Pascasarjana.

[img] Text
tesis-eri yusron-18701251004.pdf
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

Penilaian merupakan aspek yang penting dalam pendidikan. Pada saat ini, sistem penilaian yang dalam pendidikan khususnya pada pembelajaran perlu mengarah pada penilaian berbasis proses. Assessment for Learning (AfL) memberikan desain penilaian yang memfasilitasi pembelajaran dalam melakukan penilaian berbasis proses. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan keefektifan AfL dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan hasil pembelajarn Matematika di Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode quasi experiment dengan desain non-equivalent control group. Subjek penelitian dibagi menjadi 2 kelompok, kelompok pertama sebagai kelas kontrol yang pembelajaranya tidak menggunakan AfL dan kelompok kedua sebagai kelas eksperimen yang pembelajarannya menggunakan AfL. Instrumen yang digunakan yaitu instrumen tes dengan validitas, reliabilitas, tingkat kesulitan dan daya beda yang baik dan instrumen non-tes yang sudah divalidasi kelayakannya menunjukkan bahwa instrumen valid dan dapat digunakan. Pengambilan data pada penelitian ini dilakukan dengan pretest dan posttest menggunakan instrumen tes dan observasi. Selama pemberian treatment pada kelas eksperimen dilakukan dengan menggunakan instrumen non-tes. Analisis data dilakukan secara statistik deskriptif dalam melihat keefektifan pembelajaran dengan AfL. Analisis uji perbedaan pengaruh dilihat dari rata-rata dan variansi hasil pembelajaran AfL menggunakan uji beda rerata (t-test), dan uji beda varian (Chi-Square dan F-test). Hasil penelitian menunjukkan bahwa keefektifan pembelajaran dalam menerapkan AfL dapat dipengaruhi oleh persiapam penilaian, keterlibatan siswa dalam penilaian dan tindak lanjut penilaian. Hasil pada kelas kontrol untuk pretest yaitu

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: assessment for learning, penilaian SD, pembelajaran matematika
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Penelitian dan Evaluasi Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 10 May 2022 03:05
Last Modified: 10 May 2022 03:05
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/72976

Actions (login required)

View Item View Item