Stabilitas Estimasi Parameter Pada Regresi Logistik ( Suatu Penerapan Pada Pengukuran)

Heri, Retnawati (2006) Stabilitas Estimasi Parameter Pada Regresi Logistik ( Suatu Penerapan Pada Pengukuran). Trend Penelitian dan Pembelajaran Matematika di Era ICT. ISSN 978–979–16353–9–1

[img]
Preview
Text
PM-9 - Heri Retnawati.pdf

Download (354kB) | Preview
Official URL: http://www.uny.ac.id

Abstract

Pada paper ini dibahas tentang efek panjangnya tes, distribusi kemampuan peserta tes, dan banyaknya peserta tes terhadap kestabilan parameter (tingkat kesulitan (a), daya pembeda (b), tebakan semu (c) dan kemampuan peserta tes (θ)) pada teori respons butir unidimensi model regresi logistic tiga parameter. Data dibangkitkan dengan program DGEN, dengan variable panjang tes (20 butir dan 50 butir), distribusi kemampuan (N(‐1,1), N(0,1) dan N(+1,1), dan banyaknya peserta tes (300, 750, dan 1200). Pola kecenderungan diamati berdasarkan Mean Square of Error (MSE) dari parameter, koefisien korelasi antara parameter sebenarnya dengan parameter hasil estimasi, dan nilai fungsi informasi estimasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada kecenderungan MSE paling rendah terjadi pada data yang dibangkitkan dengan parameter kemampuan berdistribusi normal baku dan korelasi antara parameter estimasi dan parameter sebenarnya tidak memiliki pola yang pasti, jika dilihat dari distribusinya. Pada parameter a dan c, ada kecenderungan semakin besar ukuran sampel, semakin besar keakuratan pengestimasiannya, , namun untuk b dan θ tidak ada pola yang pasti. Melihat korelasinya, ada kecenderungan semakin semakin besar ukuran sample peserta tes, semakin dekat korelasi antara parameter hasil estimasi dengan parameter sebenarnya, namun hal ini tidak berlaku untuk parameter b. Berdasarkan rerata MSE dan rerata korelasi , ada kecenderungan semakin panjang suatu tes, akan semakin besar keakuratannya untuk mengestimasi parameter a, c dan θ. Namun sebaliknya, pada pengestimasian parameter tingkat kesulitan (b), semakin panjang tes akan semakin kurang akurat, karena semakin besar MSE‐nya. Demikian pula berdasarkan korelasinya. Kesalahan pengukuran estimasi (SEE), yang tidak dipengaruhi oleh distribusi dan ukuran sampel, tetapi pada studi ini hanya dipengaruhi oleh panjang tes. Berdasarkan hasil analisis signifikansi dengan analisis varians, distribusi kemampuan, panjang tes dan interaksi panjang tes dengan ukuran sample yang berpengaruh pada stabilitas estimasi parameter b saja.

Item Type: Article
Subjects: Prosiding > Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika 2006
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Matematika > Pendidikan Matematika
Depositing User: Sarwo Hadi ꦱꦼꦠꦾꦤ
Date Deposited: 06 Nov 2012 00:25
Last Modified: 06 Nov 2012 00:25
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/7246

Actions (login required)

View Item View Item