Pembelajaran Matematika dengan Pendekatan Realistik yang Dipadu Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw pada Siswa Kelas VII SMP St. Bernardus Madiun

Gregoria Ariyanti, S.Pd., M.Si. (2006) Pembelajaran Matematika dengan Pendekatan Realistik yang Dipadu Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw pada Siswa Kelas VII SMP St. Bernardus Madiun. Trend Penelitian dan Pembelajaran Matematika di Era ICT. ISSN 978–979–16353–9–1

[img]
Preview
Text
PM-5 - Gregoria Ariyanti, S.Pd.Si.pdf

Download (296kB) | Preview
Official URL: http://www.uny.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pembelajaran matematika dengan pendekatan realistik yang dipadu pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw terhadap kemampuan Matematika siswa dan mengetahui ada tidaknya hubungan sikap siswa dalam pembelajaran matematika dengan pendekatan realistik yang dipadu dengan pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dengan kemampuan matematika siswa. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP St. Bernardus Madiun dan karena jumlah siswa kelas VII SMP St. Bernardus Madiun tidak banyak maka semua populasi dijadikan sampel. Adapun variabel dalam penelitian ini adalah metode pembelajaran, sikap siswa dan kemampuan matematika siswa. Sedangkan alat pengumpul data berupa lembar angket sikap dan soal tes kemampuan matematika siswa. Hasil dari penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut : 1. Tidak ada pengaruh metode pembelajaran dengan kemampuan matematika siswa. 2. Ada hubungan antara sikap siswa dalam pembelajaran matematika dengan pendekatan realistik yang dipadu dengan pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dengan kemampuan matematika siswa. Kata kunci : Pembelajaran matematika dengan pendekatan realistik, pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw, sikap siswa dan kemampuan matematika.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran matematika dengan pendekatan realistik, pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw, sikap siswa dan kemampuan matematika
Subjects: Prosiding > Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika 2006
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Matematika > Pendidikan Matematika
Depositing User: Sarwo Hadi ꦱꦼꦠꦾꦤ
Date Deposited: 06 Nov 2012 00:25
Last Modified: 06 Nov 2012 00:25
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/7240

Actions (login required)

View Item View Item